Jelang Larangan Mudik 6 Mei, Stasiun Pasar Senen Banjir Penumpang

03 Mei 2021 16:15

GenPI.co - Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, dipadati calon penumpang kereta api (KA) pada Senin (3/5).

Situasi ini terjadi tiga hari sebelum memasuki larangan mudik Lebaran pada 6-17 Mei 2021 mendatang.

Pantauan GenPI.co di area stasiun, pintu keberangkatan di Stasiun Pasar Senen dipadati calon penumpang kereta Jayabaya yang akan berangkat pada pukul 16.45 WIB. 

BACA JUGABikin Pengin Pulkam, Lihat Penampakan Stasiun Pasar Senen Kini

Keramaian juga disebabkan anggota keluarga yang turut mengantar para calon penumpang kereta api di Stasiun Pasar Senen. 

Salah satu calon penumpang, Anggi Permatasari, mengatakan, dirinya sengaja memilih kereta api karena harga tiketnya tidak mengalami kenaikan. 

"Harga tiketnya normal. Kalau bus, pasti sudah naik dua sampai tiga kali lipat," ujar Anggi kepada GenPI.co. 

Hal senada juga disampaikan oleh Rizky Kurnia yang akan mudik ke Semarang, Jawa Tengah. 

BACA JUGACerita Penumpang di Stasiun Pasar Senen Usai Gunakan GeNose C19

"Kereta api jadi transportasi favorit saat mudik. Harga tiketnya nggak naik, nyaman juga," jelasnya. 

Sampai berita ini dinaikkan, calon penumpang kereta api masih terus berdatangan ke Stasiun Pasar Senen. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co