Dompet Dhuafa dan J-Rocks Kumpulkan Donasi Rp 300 Jutaan

11 Mei 2021 23:45

GenPI.co - Program Berbagi Musik yang digagas Dompet Dhuafa bersama J-Rocks pada Sabtu (8/5) berhasil mengumpulkan donasi Rp 300 jutaan.

Vokalis J-Rocks Iman berterima kasih kepada para donatur yang sudah menyumbangkan uang dalam acara bertema Berbagi Parsel Ramadan Sampai Pelosok Negeri itu.

BACA JUGAInisiasi Hari Berbagi Nasional, Dompet Dhuafa Ajak Raih Berkah

“Semoga kawula muda bisa terus tergerak hatinya untuk terus berbagi kepada sesama,” kata Iman.

General Manager Fundrising ZIS Dompet Dhuafa Ahmad Faqih Syarafaddin menjelaskan, generasi milenial ambil peran besar dalam kegiatan kali ini.

Dia menambahka, Dompet Dhuafa memiliki target 5.000 parsel yang akan disebar ke seluruh Indonesia.

“Alhamdulillah setelah dicek data sudah tersebar sekitar 70 persen,” kata Ahmad.

Menurut Ahmad, pendistribusian sudah dimulai sejak awal Ramadan. Prosesnya juga menghadirkan  tantangan tersendiri.

Sebab, sukarelawan harus menyebrang sungai di daerah terluar, terpencil, dan tertinggal (3T) untuk memberi parsel tersebut kepada penerima manfaat.

“Dompet Dhuafa juga masih membuka kesempatan bagi para kawula muda yang ingin berdonasi hingga 12 Mei pukul 21:00,” ujar Ahmad.

Dalam Berbagi Musik kali ini, penyanyi cantik Astrid sempat berkolaborasi dengan J-Rocks untuk menyanyikan lagu Falling in Love.

“Kebetulan ini baru pertama kali berkolaborasi dengan Dompet Dhuafa. Luar biasa. Bagus sekali,” ujar Astrid.

BACA JUGADompet Dhuafa Kembali Gelar Acara Sosial, Tujuannya Sangat Mulia

Astrid juga mengajak insan muda untuk berdonasi di acara berbagi musik.

“Karena ini merupakan hal yang baik buat teman-teman kita yang berada di pelosok negeri, jangan lupa berdonasi, ya,” ujar Astrid. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng
dompet dhuafa   j-rocks   donasi   ramadan   musik  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co