Ironi Lelang Jabatan ASN DKI, Anies Wajib Introspeksi

25 Mei 2021 19:48

GenPI.co - Ironi di lingkup ASN DKI Jakarta belum selesai. Saat ASN DKI menolak lelang jabatan, Anies Baswedan diminta introspeksi diri.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memang harus memutar otak melihat dinamika pegawainya.

Ada yang mundur dari jabatan hingga menolak ikut lelang jabatan.

Wakil Ketua Komisi II DPR RI Luqman Hakim ikut berkomentar. Dia ikut menyoroti hal ini.

"Kejadian (kasus pengunduran diri, Red) itu mengisyaratkan ada masalah serius dalam manajemen kepemimpinan Gubernur DKI Anies Baswedan," ucap Luqman Hakim, Selasa (25/5).

Menurutnya, banyaknya pejabat yang mengundurkan diri dan boikot ASN DKI terkait lelang jabatan eselon II adalah hal yang memperihatinkan.

Luqman menyarankan Kemendagri, KASN dan BKN, segera mengambil tindakan cepat atas masalah tersebut, sehingga mengetahui akar permasalahannya.

"Semua perlu dicari akar masalahnya secara terang," ungkapnya.

Selain itu, Luqman berharap bahwa kejadian tersebut tidak terulang lagi. Tujuannya agar pelayanan pemerintahan untuk masyarakat tidak terganggu.

"Untuk Gubernur Anies, saya minta agar melakukan intropeksi. Tidak perlu malu mengakui kekurangan-kekurangan manajerial dalam memimpin Pemprov DKI," jelas Luqman Hakim

Luqman menilai tidak ada salahnya Anies mengakui ketidakmampuannya dalam memimpin birokrasi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co