Siap-siap, Nekat Bersepeda Saat PPKM Darurat Akan Dikandangkan

02 Juli 2021 22:30

GenPI.co - Selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, Polda Metro Jaya akan menindak pesepeda yang nekat melintas.

"Yang hobi naik sepeda, saya ingatkan berhenti," ujar Kapolda Metro Jaya Fadil Imran di Jakarta, Jumat (2/7).

Selain itu, secara tegas pihaknya akan mengandangkan pesepeda saat PPKM Darurat berlangsung.

BACA JUGA:  PPKM Darurat di Seluruh Wilayah Bali, Ini Instruksi Gubernur

"Pilihan ini bukan tanpa alasan. Di masa PPKM darurat, kami berharap kegiatan masyarakat yang tidak mendesak benar-benar harus dibatasi," lanjutnya.

Hal itu dilakukannya  untuk mencegah penyebaran virus corona di masyarakat.

BACA JUGA:  PPKM Darurat Segera Diberlakukan, Ini Aturan dan Imbauannya

"Saya menolong jiwanya. Lebih baik saya amankan sepedanya daripada orangnya keliaran terpapar atau menyebarkan covid-19," jelasnya.

Seperti diketahui, PPKM Darurat mulai diterapakan pada 3-20 Juli 2021. Polda Metro Jaya telah menyiapkan sejumlah kebijakan, salah satunya menutup pintu masuk ke Jakarta. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Annissa Nur Jannah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co