Antisipasi Demo 24 Mei, Plaza Indonesia Tutup

24 Mei 2019 11:30

GenPI.co — Salah satu pusat perbelanjaan yang berada dekat dengan kantor Bawaslu, menutup kegiatan operasionalnya hingga hari ini untuk mengantisipasi adanya demo 24 Mei yang berlangsung Jumat hari ini. Padahal, melihat situs Plaza Indonesia, hari ini semestinya digelar Midnight Sale yakni ‘Ramadan Late Night Shopping’ yang semestinya berlangsung pada pukul 10 malam nanti.

Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI Jakarta Ellen Hidayat mengatakan, pertimbangan Plaza Indonesia untuk tutup dan menghentikan sementara operasionalnya lantaran adanya penutupan akses jalan di sekitar mal tersebut.

PR & Marcomm Manager Plaza Indonesia Tommy Utomo menyatakan, Plaza Indonesia akan ditutup sejak Rabu (22/5/2019) hingga Jumat (24/5/2019). Hal ini dilakukan demi mempertimbangkan kemanan.

Baca juga:

Hah, ngupil bisa jadi hal yang membatalkan puasa?

Muslimin Wajib Tahu, Hal yang Membatalkan Puasa di Bulan Ramadhan

"Plaza Indonesia akanmulai beroperasi normal seperti biasa pada hari Sabtu, 25 Mei 2019," jelas dia.

Meski demikian, kata dia, Plaza Indonesia sebenarnya sudah meningkatkan keamanan sejak beberapa hari lalu. "Pengamanan sudah kami tingkatkan," katanya. Penutupan untuk mengantisipasi demo 24 Mei ini juga disetujui oleh tenant-tenant Plaza Indonesia yang berjumlah sekitar 500 gerai. 


Simak juga video pilihan ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Maulin Nastria

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co