Lonjakan Kasus, Stok Peti Jenazah di Karawang Ditambah

13 Juli 2021 10:36

GenPI.co - Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat terus menambah stok peti jenazah mengantisipasi kasus kematian akibat Covid-19.

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana mengatakan angka kasus kematian akibat Covid-19 sejak beberapa pekan terakhir ini cukup tinggi.

Ia mengaku sebelumnya mempunyai stok 400 peti jenazah. Namun jumlah itu sudah berkurang separuhnya.

BACA JUGA:  Wuih, Toyota Bakal Produksi Mobil Hibrida di Karawang

“Sekarang tersisa sekitar 200 peti. Kami akan menambah stok peti jenazah ini,” katanya di Karawang, Senin (12/7).

Pemkab Karawang telah menerima bantuan sebanyak 500 peti jenazah pada Senin (12/7).

BACA JUGA:  Ridwan Kamil: Varian Delta Covid-19 Menyebar di Depok & Karawang

Bantuan tersebut diberikan oleh salah satu perusahaan yang berada di Karawang.

Adapun untuk jumlah kasus Covid-19, data dari Dinas Kesehatan Karawang menyebut secara kumulatif mencapai 33.649 kasus.

BACA JUGA:  Wah, Varian Delta Ditemukan di Karawang Jawa Barat

Jumlah itu sudah mengalami penambahan sebanyak 364 orang selama kurun waktu 24 jam sebelumnya.

Sebanyak 33.649 kasus itu rinciannya yakni 1.243 orang dilaporkan meninggal akibat Covid-19.

Kemudian yang dinyatakan sembuh 26.495 kasus. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co