Mendadak Presiden Jokowi Keluarkan Instruksi Tegas kepada Risma

21 Juli 2021 19:20

GenPI.co - Mendadak Presiden Joko Widodo mengeluarkan instruksi tegas kepada Menteri Sosial Tri Rismaharini.

Jokowi ingin mempercepat penyaluran bantuan sosial dan obat-obatan gratis ke masyarakat.

Menanggapi hal itu, Mensos Risma mengaku langsung bergerak cepat.

BACA JUGA:  Amarahnya Suka Meledak, Risma Disarankan untuk Mengelola Emosi

"Untuk bansos PKH dan bantuan pangan nontunai sudah disalurkan sejak awal Juli," kata Risma dalam keterangan tertulisnya, Rabu (21/7).

Risma bahkan menambahkan bantuan khusus berupa beras dalam rangka mencukupi kebutuhan pokok.

BACA JUGA:  Mensos Risma Syok: Jangan Remehkan Peringatan BMKG Ini

Mantan Wali Kota Surabaya ini berjanji terus mengoptimalisasi tiga bentuk bantuan sosial yang ada.

"Mencairkan BST untuk 10 juta keluarga penerima manfaat selama dua bulan pada Juli," katanya.

BACA JUGA:  Cek Penerimaan Bansos, Mensos Risma Blusukan di Yogyakarta

Adapun, anggaran BST sendiri sebesar Rp 15,1 triliun yang disalurkan melalui PT Pos.

Sedangkan, PKH anggaran yang dikeluarkan ialah sebesar Rp 28,3 triliun.

Selanjutnya, BNPT yang akan dibagikan sebesar Rp 42,3 trilun.

"Dengan bansos ini diharapkan bisa meningkatkan daya beli masyarakat," katanya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co