Dasco: Saya Setuju PPKM Diperpanjang

26 Juli 2021 11:14

GenPI.co - Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad meminta masyarakat untuk mematuhi perpanjangan PPKM Darurat ini. 

"Saya setuju PPKM diperpanjang. Ini keputusan cukup berat, tapi harus tetap diambil untuk menyelamatkan nyawa rakyat," tegas Dasco, Senin (26/07).

PPKM level 4 sedianya berakhir pada 25 Juli kemarin, tetapi Presiden Joko Widodo mengumumkan bahwa pembatasan kegiatan masyarakat ini diperpanjang sampai 2 Agustus. 

BACA JUGA:  'Jokowi Endgame' Tak Jadi, Istana Dinilai Sudah Panik Duluan

Politikus Gerindra itu mengatakan pemerintah mengambil keputusan pahit memperpanjang PPKM semata-mata untuk menekan angka penularan Covid 19 yang hingga kini masih tinggi.

Dia juga sependapat dengan Presiden Joko Widodo, pemberlakukan PPKM Darurat sudah berhasil meredam angka covid-19. 

BACA JUGA:  Ruhut Sitompul Ledek Gagal Totalnya Demo Tolak PPKM

Namun, belum mencapai target angka penurunan signifikan hingga 10 ribu kasus per hari.

"Sehingga pemeritah memandang perlu untuk dilakukan perpanjangan PPKM level 4," imbuhnya. 

BACA JUGA:  Ada Maladministrasi, Novel Baswedan Sebut Pimpinan KPK...

Dasco meminta masyarakat untuk selalu menjaga protokol kesehatan. 

Sebab, kunci sukses dari segala kebijakan pemerintah untuk menekan covid 19 adalah kesadaran masyarakat untuk taat protokol.

"Kepada masyarakat mohon bersabar. Kita semua berharap perpanjangan PPKM level 4 ini bisa berdampak pada penurunan angka covid-19 secara signifikan. Tidak ada kata menyerah dan tidak boleh mengibarkan bendera putih," tegasnya.

Sementara itu, pemerintah juga sudah mengalokasi anggaran cukup besar bagi masyarakat yang terdampak secara ekonomi berupa Bansos Tunas dan stimulus lain. 

"Mari kita dukung ikhtiar pemerintah dalam menekan angka covid 19. Ikuti vaksinasi dan selalu jaga protokol kesehatan," tutup dia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co