Jenazah Sutopo Tiba di Rumah Duka Cimanggis, Depok

07 Juli 2019 23:27

GenPI.co - Jenazah almarhum Kapusdatin dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho tiba di rumah kediamannya di Raffles Hills Blok i6 No.15. Harjamukti, Cimanggis, Sukatani, Tapos, Kota Depok, Jawa Barat, pukul 22:35 WIB.

Jenazah disemayamkan di rumah ini untuk prosesi penyerahan jenazah dari pemerintah Republik Indonesia ke pihak keluarga.

Baca juga :

Aneh, Ketik 'Istri Sutopo' di Google Images, Ini yang Keluar 

Idap Kanker, Sutopo Pernah Unggah Foto Makan Mie Instan Pake Nasi 

Raisa Ucapkan Duka Mendalam untuk Sutopo yang Mengaguminya 

Selain kedua putra dan orang tua almarhum, jajaran pegawai Dinas BNPB, menanti kedatangan jenazah ke rumah duka juga turut hadir Gubernu Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi untuk menyerahkan jenazah penyampai informasi kebencanaan di Indonesia ini kepada keluarganya.

Sementara, usai disemayamkan di Cimanggis, Depok, mengikuti permintaan ayahanda Sutopo agar jenazah dimakamkan di Boyolali, Jawa Tengah, pihak keluarga akan memberangkatkan jenazah Sutopo ke Boyolali untuk dimakamkan keesokan harinya melalui Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.

Sutopo wafat pada pukul 02:00 waktu Guangzhou atau pukul 01:00 WIB. Tokoh yang gencar menginformasikan kebencanaan ini selalu menghiasi layar kaca saat Indonesia dilanda bencana ini dikabarkan berobat ke Guangzhou pada 15 Juni lalu, lantaran mengidap kanker paru-paru yang diposting di akun Instagramnya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co