Pertemuan Jokowi-Prabowo Disorot Media Asing

13 Juli 2019 23:16

GenPI.co— Pertemuan Presiden terpilih Joko Widodo dan Prabowo Subianto menjadi sorotan media luar negeri.

Pertemuan tersebut dilakukan di kawasan MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Dalam pemberitaan media asing tersebut, salah satunya adalah BBC News yang menyebut dalam sajian informasinya yang mengutip pernyataan Prabowo soal pertemuannya hari Sabtu (13/7/2019) dengan mengesampingkan perbedaan diantara mereka.

Baca juga:

Bertemu Prabowo, Jokowi: Tidak Ada Lagi ‘Cebong’ dan ‘Kampret'

Makna Gerbong MRT dan Sate saat Pertemuan Jokowi-Prabowo

“Beberapa orang bertanya mengapa Prabowo tidak memberi selamat kepada Jokowi, yah saya memang punya sopan santun dan saya ingin memberi selamat kepadanya secara langsung," kata Prabowo yang berdiri di sebelah Jokowi dikemukakan BBC.

Hal senada juga dikemukakan The Sraits Times, yang memberitakan alasan Prabowo belum memberi selamat kepada Jokowi atas kemenangannya. “Saya ingin melakukannya secara langsung. Jadi saya mengucapkan selamat kepada Anda, Pak.”

Sementara di pemberitaan AP Press yang menyebut dalam kesempatan pertemuan tersebut, Presiden Joko Widodo Prabowo Subianto bertemu dan berpelukan di stasiun kereta bawah tanah di Jakarta dan duduk bersama mengobrol dalam perjalanan singkat dengan MRT.


Tonton juga video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Winento
jokowi   prabowo   mrt   media asing   bbc   ap press  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co