Bobby Nasution Marah, Warga Medan: Pemimpin yang Kami Harapkan

26 Desember 2021 07:40

GenPI.co - Wali Kota Medan Bobby Nasution mendapatkan apresiasi besar dari warganya karena responsif saat mendapatkan keluhan.

Setelah dikirimi keluhan oleh warga Medan bernama Sera dan Irvan, Bobby Nasution langsung turun ke lapangan.

Dia melakukan sidak ke Jalan Pembantu Lingkungan IV, Kelurahan Titi Kuning, Kecamatan Medan Johor, Kamis (23/12) dini hari WIB.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Sampaikan Kabar Baik, Semua Demi Warga Medan

Bobby melihat pengerjaan drainase yang tidak kunjung selesai meskipun dikerjakan nyaris enam pekan.

Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu sempat menyemprot Plt Dinas PU Kota Medan Ferry Ichsan dan UPT Medan Selatan Gunawan.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Benar-Benar Minta Tolong

"Swakelola PU kayak hancur begini. Gimana lagi kontraktor kalian?" kata Bobby.

Sebelum pejabat terkait datang, Bobby mendengarkan keluhan dari Irvan dan Sera.

BACA JUGA:  Rencana Terbaru Bobby Nasution Kece, Warga Medan Bakal Sejahtera

Menurut Sera, pengerjaan drainase kurang maksimal untuk megalirkan air kiriman dari daerah lain di balik tembok perumahannya.

“Kalau untuk limbah rumah tangga, cukup. Memang sudah hampir enam minggu ini (drainase, red) belum siap," kata Sera.

Sementara itu, Irvan mengaku senang karena Bobby Nasution sangat tanggap mendengar keluhan warga Medan.

"Saya kagum juga. Pak wali cepat sekali responsnya. Langsung datang, malam-malam lagi,” ucap Irvan.

Menurut Irvan, Bobby Nasution adalah tipe pemimpin yang dibutuhkan warga Medan.

“Ini baru pemimpin yang kami harapkan. Cepat respons dan cari solusi," ucap Irvan.

Di sisi lain, Plt Kadis PU Kota Medan Ferry Ichsan membenarkan pengerjaan drainase adalah swakelola.

Menurut dia, bahan di Dinas PU Medan digunakan, sedangkan anggaran dipakai membayar tukang.

"Jumlah anggarannya nanti saya tanya," kata Ferry. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co