Pak Luhut Beri Kabar Baik untuk Indonesia, Warga Diminta Waspada

28 Februari 2022 12:38

GenPI.co - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menyebutkan gelombang varian Omicron menunjukkan tanda-tanda baik di Indonesia.

Hal tersebut terlihat pada tingkat kasus harian Nasional yang sudah menunjukkan tren penurunan.

"Tingkat rawat inap rumah sakit juga menunjukkan tanda perlambatan dan kasus kematian secara keseluruhan berada pada level yang juga rendah, yakni di bawah varian Delta," ujar Luhut dalam konferensi pers PPKM Jawa Bali kemarin malam, dikutp dari JPNN.com, Senin (28/2/2022).

BACA JUGA:  Wagub Riza Mendadak Beri Jempol untuk Pak Luhut, Ini Buktinya

Koordinator PPKM Jawa Bali menyatakan seluruh provinsi di Jawa-Bali juga telah menunjukkan tren penurunan kasus secara signifikan.

"Hanya wilayah Jawa Tengah dan DIY yang masih mengalami peningkatan dan diprediksi akan segera mengalami penurunan dalam beberapa waktu ke depan," jelas dia. 

BACA JUGA:  Manuver Dahsyat Golkar Jika Dukung Luhut Pandjaitan di 2024

Kemudian, terkait rawat inap rumah sakit, seperti DKI Jakarta, Banten, dan Bali telah mengalami penurunan.

Lalu, provinsi lainnya, seperti Jawa Barat, Jawa tengah, DIY, dan Jawa Timur turut mengalami perlambatan kenaikan tingkat rawat inap.

BACA JUGA:  Kabar Buruk Covid-19 di Indonesia, Luhut Bunyikan Alarm Bahaya

"Tingkat kematian dalam tujuh hari terakhir di seluruh provinsi Jawa-Bali juga masih lebih rendah dari varian Delta yang lalu," tandasnya.

Adapun, data terakhir tercatat kasus Covid-19 di Indonesia bertambah 34.976 kasus.

Jawa Barat menjadi penyumbang terbanyak.

Berdasarkan data dari website https://covid19.go.id, pada Minggu, (27/2/2022), Jawa Barat menjadi penyumbang terbanyak kasus terkonfirmasi Covid-19 yakni 6.458 kasus.

Di urutan kedua Jawa Tengah 4.540 kasus, kemudian DKI Jakarta di urutan ketiga dengan 3.957 kasus.

Jawa Timur ada di urutan keempat dengan 3.861 kasus. Di urutan kelima Daerah Istimewa Yogyakarta dengan tambahan 2.050 kasus.(mcr10/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co