Anies Hadirkan Ikon Baru, Warga Jakarta Pasti Berdecak Kagum

24 April 2022 15:20

GenPI.co - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali menghadirkan ikon baru di ibu kota, yakni Tebet Eco Park yang sudah diresmikan.

Anies mengatakan, kehadiran Tebet Eco Park menjadi terobosan baru di Kota Metropolitan.

Pasalnya, Tebet Eco Park menjanjikan ekosistem alam yang sehat dan bisa berdampingan dengan kehidupan manusia.

BACA JUGA:  Bupati Ngawi Protes, Namanya Dicatut Partai Demokrat

"Bukan hanya manusia yang difasilitasi, semua makhluk hidup berhak merasakan kehidupan nyaman di kota ini. Itulah Tebet Eco Park," ucapnya di Jakarta, Sabtu (23/2).

Dia mengatakan, taman ini dibangun bukan sebagai tontonan, tempat menyaksikan alam dan keindahan tanaman, tetapi di mana merasakan bagian dari alam.

BACA JUGA:  Nama Ketum Partai Mahasiswa Indonesia Terkuak, Oh Ternyata

Anies mengatakan, cukup kagum dengan ekosistem yang dihadirkan di sana.

"Saya menyaksikan ada kupu kupu dan capung, ini menandakan kawasan ini telah kembali menjadi kawasan ramah untuk lingkungan," ujarnya.

BACA JUGA:  Ruhut Sitompul Geram, Sebut Amien Rais Bau Tanah

Menurut Anies, di Tebet Eco Park ada contoh naturalisasi sungai yang dijalankan terintegrasi dengan kawasan hijau.

Jadi, pesan pertama adalah kawasan hijau, ruang hijau, dengan ruang biru, terintegrasi menjadi satu kesatuan.

"Kami berharap ini bisa menjadi contoh dulunya beton menggunakan turap, sekarang diubah menjadi kawasan yang natural. Kami berharap ini nantinya bisa dikembangkan untuk menjadi contoh," kata Anies Baswedan. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co