44 Finalis Siap Bersaing di Ajang Pemilihan Puteri Indonesia 2022

18 Mei 2022 21:50

GenPI.co - Yayasan Puteri Indonesia dan PT Mustika Ratu Tbk siap kembali menggelar ajang Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) 2022.

Sebanyak 44 finalis Puteri Indonesia dari 33 provinsi dengan berbagai profesi akan mengikuti ajang tersebut.

Penasehat Utama Yayasan Puteri Indonesia Putri Kus Wisnu Wardani mengatakan ajang Pemilihan Puteri Indonesia 2022 diharapkan dapat menumbuhkan sikap kecintaan kalangan remaja terhadap Indonesia.

BACA JUGA:  Wow, Mantan Puteri Indonesia Dilamar di Atas Helikopter

"Dengan demikian, kebhinekaan bangsa bagi generasi muda dapat diperkuat," ucap dia di The Westin Hotel, Jakarta Selatan, Rabu (18/5/2022).

Putri Kus mengaku ingin mendorong para remaja putri untuk mengembangkan kreativitas dan potensi mereka melalui Pemilihan Puteri Indonesia.

BACA JUGA:  Polemik mantan Puteri Indonesia, Ibunda: Kamu Bisa Durhaka

Dia juga berharap ajang PPI 2022 dapat menjadi momentum yang tepat untuk mengangkat kembali Indonesia, terutama di bidang pariwisata dan industri kreatif.

Adapun, mengenai pemilihan Puteri Indonesia, terlebih dahulu harus melewati masa karantina di Hotel The Westin Jakarta, Jakarta Selatan, pada 18-27 Mei 2022.

BACA JUGA:  Di Depan Jokowi, Puteri Indonesia Bersuara soal Pembangunan IKN

Finalis akan mengikuti beberapa kegiatan dalam karantina, mulai dari pembekalan dari berbagai Kementerian, kelas milenial, kelas koreografi, hingga beauty class bersama Mustika Ratu.

Finalis Puteri Indonesia nantinya akan memperebutkan 3 kategori dalam malam puncak grand final yang akan diselenggarakan di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (27/5/2022).

Untuk 3 kategori yang diperebutkan, yakni Puteri Indonesia, Puteri Indonesia Lingkungan, dan Puteri Indonesia Pariwisata.

Pemenang dalam malam puncak Pemilihan Puteri Indonesia 2022 nantinya berkesempatan mewakili Indonesia di kancah internasional, seperti Miss Universe, Miss International, dan Miss Supranational.(*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co