Gawat, Cacar Monyet Sudah Masuk Jakarta

20 Agustus 2022 21:50

GenPI.co - Juru bicara Kementerian Kesehatan Mohammad Syahril mengatakan infeksi cacar monyet ditemukan di DKI Jakarta.

"Ada satu yang terkonfirmasi dari DKI Jakarta, laki-laki berusia 27 tahun," ujar Syahril dalam jumpa pers virtual, Sabtu (20/8).

Syahril menjelaskan, organisasi kesehatan dunia (WHO) telah memberikan pengumuman pada 23 Juli, bahwa cacar monyet telah ditetapkan sebagai darurat kesehatan global.

BACA JUGA:  Yenny Wahid: NU Women Langkah Progresif PBNU

"Dan saat ini sudah ada 86 negara yang sudah melaporkan kasus dengan total 39.708 dengan jumlah kematian 400 orang," ungkapnya.

Syahril mengatakan, WHO telah memberikan empat kategori yaitu konfirmasi positif, probable, suspek dan disingkirkan.

BACA JUGA:  Kabar Terbaru Kasus Gibran dan Kaesang, Begini Kata KPK

menurutnya pemerintah mulanya menemukan 23 kasus suspek yang tersebar di sejumlah daerah seperti Jawa Tengah, Riau, hingga Kalimantan Barat.

"Namun di antaranya telah disingkirkan, karena setelah melalui beberapa proses PCR-nya negatif, yakni sebanyak 22 orang," paparnya.

BACA JUGA:  KPK Tangkap Rektor Universitas Lampung Prof Karomani

Maka dari itu, Syahril memastikan pemerintah hanya menemukan satu orang yang terinfeksi penyakit cacar monyet, dan keadannya tidak parah.

"Pasien yang terpapar cacar monyet baik-baik saja. Kalau dalam istilah Covid gejalanya ringan," pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co