Viral Mahasiswa Unhas Mengaku Non-Biner, MUI Beri Reaksi Keras

23 Agustus 2022 11:45

GenPI.co - Majelis Ulama Indonesia (MUI) mendukung Universitas Hasanuddin (Unhas) yang melakukan pengusiran terhadap seorang mahasiswa baru (maba) yang mengaku non-biner.

Diketahui, maba bernama M. Nabil Arif tersebut diusir saat mengikuti kegiatan pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru (PKKMB) setelah mengaku berjenis kelamin netral.

"Kami sepakat dengan tindakan Unhas terhadap mahasiswa tersebut," kata Sekretaris Umum MUI Sulsel Muammar Bakry seperti dikutip JPNN.com, Senin (22/8).

BACA JUGA:  Keren Banget, Mahasiswa Unhas Bikin Bangga, Masyarakat Harus Tahu

Muammar menilai tindakan mahasiswa tersebut melanggar norma agama, khususnya persoalan gender.

"Jangan sampai melegalkan sesama jenis, tentunya bertantangan dengan agama," tegasnya.

BACA JUGA:  Mahasiswa Unhas Raih Penghargaan Internasional, Keren Banget!

Ia juga menyebut tindakan mahasiswa yang mengaku bergender netral itu telah melanggar adat istiadat yang ada di Sulsel.

"Ini, kan, bertentangan dengan adat. Jadi, kami sepakat dengan pihak kampus Unhas," pungkas Muammar.

BACA JUGA:  Apa Itu Non-Biner? Ini Penjelasan Istilah yang Viral Setelah Mahasiswa Unhas Diusir

Sebelumnya, video berdurasi satu menit lebih yang menampilkan mahasiswa Unhas diusir oleh dosen viral di media sosial.

Dalam video tersebut, Wakil Dekan III Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin terlihat beberapa kali menanyakan jenis kelamin mahasiswa baru itu.

Mahasiswa Unhas yang diketahui bernama M. Nabil Arif itu pun mengaku bukan laki-laki maupun perempuan, dan menyebut dirinya sebagai non-biner.

Sementara itu, Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa mengatakan menegaskan peristiwa yang terjadi di kampusnya merupakan hal biasa.

Ia juga menegaskan bahwa kampusnya merupakan lembaga tinggi yang inklusif dan terbuka bagi siapa pun.

"Unhas sangat terbuka untuk semua orang. Kami minta maaf kalau perlu dan saya tegaskan Unhas inklusif," kata Prof Jamaluddin Jompa, Sabtu (20/8). (mcr29/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co