91 Mahasiswa UGM Dipinjami Laptop, Kuliah Makin Tenang

12 November 2022 19:30

GenPI.co - Sebanyak 91 mahasiswa D4 dan S1 Universitas Gadjah Mada (UGM) bisa menjalani kuliah dengan lebih tenang karena dipinjami laptop.

Mereka adalah mahasiswa UGM yang mengalami keterbatasan ekonomi dan belum mempunyai laptop.

Laptop juga dipinjamkan kepada para mahasiswa yang menerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.

BACA JUGA:  Guru Besar ITS Kembali Masuk Daftar Ilmuwan Top Dunia Versi Stanford University

Sebelumnya, Direktorat Kemahasiswaan UGM membuka pendaftaran peminjaman laptop pada 31 Oktober 2022.

Sebanyak 297 mahasiswa yang kuliah di UGM mengajukan diri menjadi penerima bantuan.

BACA JUGA:  Unggul di 3 Bidang Ilmu, UI Jadi Universitas Terbaik di Indonesia

Namun, Direktorat Kemahasiswaan UGM menyeleksi pelamar dan menentukan 91 mahasiswa yang berhak dipinjami laptop.

Salah satu mahasiswa UGM yang mendapatkan laptop pinjaman dari kampus ialah Cosmos Dimara.

BACA JUGA:  10 Universitas Terbaik di Indonesia versi QS AUR 2023, UI Kalahkan UGM

Mahasiswa Fakultas Teknik Angkatan 2018 itu mengaku membutuhkan laptop untuk mengerjakan tugas akhir.

Dia sebenarnya mempunyai laptop, tetapi rusak beberapa waktu lalu. Dia pun harus sering ke warnet dan kampus untuk mengerjakan tugas.

“Saya sering menanyakan ke ditmawa apakah bisa meminjam laptop. Ini adalah sesuatu yang menjadi harapan saya," ucap Cosmos sebagaimana dilansir laman UGM, Sabtu (12/11). (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co