Akun Twitter TMC Polda Metro Diduga Sebar Hoaks Ambulans Berbatu

26 September 2019 14:39

Genpi.co - Sebuah tagar #ManaBatunya mengejutkan netizen. Tagar ini menguak temuan janggal warganet soal ambulans milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta diduga membawa batu untuk demonstran. Namun, hingga kini perkara batu tersebut rupanya belum bisa dibuktikan namun keburu disebar oleh beberapa akun Twitter termasuk Denny Siregar hingga yang mencengangkan, TMC Polda Metro.

Baca juga :

Video Polisi Serbu Ambulans, Tim Medis Diludahi, Pasien Diinjak

Sebut Anak STM Banci, Denny Siregar Diburu

Pemprov DKI Tanggung Biaya Pengobatan 273 Mahasiswa Akibat Demo

Meski demikian, TMC Polda Metro segera menghapus cuitannya soal ambulans berbatu. Namun, netizen lebih gercep menangkap layar status tersebut. Simak unggahan warganet berikut ini. 

Tangkapan layar cuitan beberapa akun yang menuding ambulans milik Pemprov DKI membawa batu, termasuk TMC Polda Metro Jaya (Foto : Twitter Mahhera 1)

Bahkan detik-detik terhapusnya cuitan TMC Polda Metro terekam oleh unggahan netizen berikut.

 

 

Kepolisian melalui Kombes Argo Yuwono pada Kamis (26/9) menjelaskan bahwa aparat hanya melakukan tugas mencari pelaku provokasi dalam demonstrasi yang menyusup di ambulans tersebut. Namun hal ini amat disayangkan warganet. Apalagi dalam rekaman detik-detik polisi menyerang ambulans, tidak ditemukan batu atau bom molotov yang disangkakan aparat.

Lihat video seru ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ardini Maharani Dwi Setyarini

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co