Pesan Tegas KST Pendukung Ganjar Pranowo untuk Keselamatan Berkendara

18 Januari 2023 19:30

GenPI.co - Komunitas Sopir Truk (KST) Ganjar Pranowo memberikan pesan tegas terkait keselamatan berkendara.

Pesan tegas tersebut takni membangun budaya tertib dalam berlalu lintas yang harus diketahui oleh semua sopir truk.

Pengetahuan terkait budaya tertib berlalu lintas diperlukan untuk keselamatan para sopir truk dan mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas.

BACA JUGA:  Gerakan Mulia Kowarteg Ganjar untuk Masyarakat Prasejahtera Cirebon

Hal tersebut diutarakan secara langsung oleh Willy Sadli selaku Koordinator KST wilayah Jawa Barat dalam kegiatannya yang berjudul Sosialisasi Keselamatan Berkendara.

"Safety driving merupakan suatu upaya yang harus ditingkatkan kesadarannya oleh para pengemudi truk. Tata tertib dalam berlalu lintas harus menjadi budaya yang melekat dalam diri para sopir truk," ucap Willy Sadli di Desa Kasutri, Kuningan, Jawa Barat, dalam rilis yang diterima GenPI.co, Rabu (18/1).

BACA JUGA:  Aksi Berkelas Orang Muda Ganjar Saat Hadapi Banjir, Bikin Warga Semringah

Lebih lanjut, Willy pun menjelaskan tiga faktor yang kerap menjadi permasalahan dalam kecelakaan di atas aspal.

"Ada tiga faktor yang menjadi penyebab kecelakaan yaitu faktor manusia, kendaraan dan lingkungan. Faktor penyebab kecelakaan tertinggi adalah manusia yang disebabkan kecerobohan pengguna jalan, kurangnya pemahaman pengguna jalan terhadap teknik berkendara, etika berlalu lintas, pengecekan kendaraan dan minimnya kesadaran sopir terhadap keselamatan berlalu lintas," jelas dia.

BACA JUGA:  Apresiasi Pelaku Kesenian, Ganjar Muda Padjajaran Gelar Wayang Golek

Jika melihat dari data Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) pada Rabu (18/1) hampir 90 persen dari total kecelakaan truk/bus akibat rem blong di jalanan menurun.

Berangkat dari data tersebut, Willy berharap menjadi perhatian serius dari para sopir truk.

"Memang kecelakaan yang paling banyak terjadi oleh truk ini disebabkan oleh rem blong. Kami menghimbau agar para sopir truk ini terus memeriksa kendaraan secara berkala dan juga jangan melebihi kapasitas muatan di dalam truk tersebut," lanjut dia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu
Ganjar   Ganjar Pranowo   KST   Sopir   Sopir Truk  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co