Bukan Diet Hipnoterapi ala Dewi Hughes, Ini Cara Kurusin Badan

15 November 2019 14:19

GenPI.co - Masih kenal dengan presenter andal Dewi Hughes? Ya, sebelumnya memang artis dan presenter itu memiliki bobot badan yang besar hingga mencapai 150 kg.

Penampilan barunya membuat orang terkejut. Bagaimana tidak, kini ia memiliki tubuh langsing dan berhasil menurunkan bobot hingga 90 kg.

Dewi menggunakan diet hipnoterapi. Merupakan diet yang dilakukan dengan memberikan hipnosis kepada seseorang.

Namun, sebenarnya ada banyak cara menurunkan berat badan dengan cepat. Tapi, kebanyakan dari mereka gagal, karena nafsu makan yang tidak bisa dikendalikan.

BACA JUGA: Mengenal Diet Hipnoterapi, Cara Dewi Hughes Turunkan Berat Badan

Ada 3 langkah sederhana untuk menurunkan berat badan dengan cepat dan sehat, simak kiatnya:

Kurangi Asupan Gula dan Pati

Kamu mesti berupaya mengurangi asupan gula dan pati, untuk tidak menambah tumpukan lemak di tubuh.

Perbanyak Protein, Lemak, dan Sayuran

Diet dengan cara ini secara otomatis akan membawa asupan karbohidrat ke kisaran yang disarankan 20 gram-50 gram per hari.

Adapun sumber protein adalah daging, ikan, telur.

Lengkapi dengan sayuran yang rendah karbohidrat, antara lain  brokoli, kembang kol, bayam, tomat, kubis, selada, dan timun.

Sumber lemak juga perlu didapatkan oleh tubuh, seperti minyak zaitun, minyak kelapa, mentega. 

BACA JUGA: Kamu Bergolongan Darah B? Begini Metode Diet yang Bisa Diterapkan

Olahraga Angkat Berat 

Selain makanan, kamu perlu berolahraga. Salah satu jenis olahraga yang bisa dipilih untuk mengurangi berat badan adalah angkat berat. 

Lakukan tiga kali per minggu untuk membakar banyak kalori dan mencegah metabolisme melambat.

Pilihan lainnya, seperti berjalan, jogging, berlari, bersepeda atau berenang.
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

dewi hughes   diet   makanan   olahraga   bobot   gendut   kurus  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co