Kapolda: Bali Aman dari Ancaman Teroris Jelang Natal

10 Desember 2019 22:55

GenPI.co - Kapolda Bali Irjen Pol Petrus Reinhard Golose mengatakan, tidak terdapat potensi teror di Pulau Dewata menjelang Natal dan Tahun Baru 2020.

"Tidak ada potensi maupun ancaman dari terorisme ke Pulau Dewata sampai dengan saat ini. Kalau ada nanti saya beri tahu, sampai sekarang tidak ada," ujar dia di Mapolda Bali, Denpasar, Selasa (10/12).

BACA JUGA: Yuk Cobain Kapal Selam Wisata Bali, Cuma Ada Dua di Dunia Loh

Menurut Kapolda meski tidak terdapat potensi teror jelang Natal dan pergantian tahun, pengamanan sejumlah objek wisata serta gereja-gereja tetap ditingkatkan.

Untuk itu, lanjut Golese, Polda Bali dan jajaran polres pun bekerja sama dengan pemangku kepentingan lain, seperti BNPT, TNI, pecalang serta masyarakat untuk membangun keamanan dan ketertiban.

"Tunjukkan bahwa damai itu datang dari Bali, khidmat itu datang dari Bali, toleransi itu kami tunjukkan dari Pulau Dewata, pulau yang kita cintai ini," ujar Kapolda.

BACA JUGA: Destinasi Digital Peken Edelweis Ramaikan Pariwisata Bali

Walau nihil potensi teror, potensi kejahatan jalanan yang meresahkan turis dan masyarakat, dikatakannya, tetap diwaspadai dengan mengedepankan pendekatan humanis seperti patroli oleh Polisi Wanita.

Selain kejahatan jalanan, Polda Bali juga memperketat pengawasan terhadap peredaran narkotika, khususnya saat perayaan pergantian tahun. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co