Cantik, Ganteng dan Lama Pacaran, Sayangnya Belum Menikah

10 Maret 2020 13:15

Kisah cinta mereka belum memasuki episode pernikahan. Padahal mereka cantik, ganteng, berstatus selebritas dan sudah lama berpacaran.
Yuk, kepoin siapa saja pasangan itu. 

1. Adinda Azani dan Adhitya Alkatiri

Pasangan yang satu ini diketahui uah menjalin hubungan selama hampir empat tahun.Namun, baik Dinda dan Adhitya belum ada rencana untuk menikah dalam waktu dekat.

BACA JUGA: Jadi Inspirasi, Selebritas Cantik dan Ganteng Sukses Jadi PNS

2. Gritte Agatha dan Arif Hidayat

Pasangan yang satu ini udah berpacaran selama delapan tahun. Ternyata keduanya sempat merencanakan pernikahan di tanggal cantik awal tahun ini, yaitu pada tanggal 2 Februari 2020. Tapi sayangnya harapan tersebut tak bisa terwujud.

3. Handika Pratama dan Rosiana Dewi

Pasangan yang terpaut usia 10 tahun ini udah menjalin hubungan pacaran selama hampir empat tahun.
Keduanya sering terlihat menghadiri kondangan bareng. Karenanya banyak netizen yang mendoakan keduanya agar bisa segera menyusul.

BACA JUGA: Polisi Ganteng nan Gagah, Ternyata Istrinya Cantik dan Ngetop

4. Nikita Willy dan Indra Priawan

Pasangan yang sering menghabiskan waktu bersama dengan liburan bareng di berbagai negara ini juga sudah menjalin hubungan selama kurang lebih tiga tahun. Tapi, baik Niki dan Indra masih tetap enjoy menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih.

5. Adly Fairuz dan Angbeen Rishi

Pasangan yang sudah menjalin hubungan selama hampir empat tahun ini sebenarnya merencanakan pernikahan sejak akhir 2018.
Adly dan Angbeen sendiri udah menjalani proses lamaran. Namun hubungan keduanya terhalang restu dari ibunda Angbeen karena keduanya memiliki perbedaan keyakinan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co