Menerawang Virus Corona dari Lidah, Ini Faktanya

28 Maret 2020 06:00

GenPI.co - Virus Corona ternyata bisa diterawang lewat lidah. Gejalanya tak hanya sesak napas, batuk kering, demam, hingga pilek.  

Para ahli baru-baru ini menambahkan gejala minor yang wajib kita waspadai sebagai tanda sudah terinfeksi virus Corona. Tanda minor itu, tak bisa merasakan bau (anosmia) dan lidah terasa hambar.

Melansir Independent.co.uk, British Association of Otorhinolaryngology (ENT UK) mengatakan kalau gejala yang baru ini dirasakan orang yang terinfeksi virus Corona. Itu bisa terjadi meski mereka tak merasakan gejala-gejala umum yang sudah diutarakan WHO.

BACA JUGA:  Kasus Covid-19 Menggila, Yayasan LAM Sumbang 510 Tempat Tidur

Pasien-pasien yang kena gejala baru ini secara tak sadar sudah membuat penyebaran virus Corona menjadi makin masif. Itu diutarakan Presiden British Rhinological Society, Profesor Claire Hopkins dan Presiden Telinga Hidung dan Tenggorokan (THT) UK, Profesor Nirmal Kumar.

Bila sudah mulai merasakan hidung tak peka bau dan lidah tak bisa merasakan makanan dengan baik, sebaiknya segera isolasi mandiri selama 14 hari.

BACA JUGA:  Akhirnya Luhut Pandjaitan Akui Virus Corona Cepat Meroket

Ini penting banget, karena kita bisa mengantisipasi penyebaran virus Corona ke orang lain. Jangan lupa juga untuk istirahat yang banyak, makan bergizi, dan minum yang cukup. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co