Kepala Ekonomi BNI Beberkan Tips Buka Usaha di Era New Normal

08 Juli 2020 22:15

GenPI.co - Merebaknya pandemi virus corona berdampak buruk terhadap perekonomian Dunia. Di Indonesia sendiri, banyak pelaku usaha kecil dan menengah (UMKM) kesulitan, bahkan banyak yang terpaksa menutup usahanya.

Melihat fenomena tersebut, Kepala Ekonomi PT Bank Negara Indonesia (BNI) Ryan Kiryanto memberikan tips membuka usaha di era normal seperti saat ini. Ryan mengatakan, hal pertama yang harus dilakukan sebelum membuka usaha adalah mengenali pasar yang akan dibidik. 

"Kita kenali bagaimana pasar yang akan kita bidik, bagaimana profil masyarakat konsumen yang ada di lingkungan kita. Karena mereka adalah calon-calon konsumen prospektif kita," ujar Ryan dalam webinar bisnis talk bertajuk Satukan Negeri Majukan UKM, pada Rabu, (8/7). 

BACA JUGA: BNI Berikan Keringanan kepada Ratusan Ribu Pelaku UMKM

Selanjutnya menurut Ryan, mengetahui situasi rivalitas atau persaingan dengan sesama pelaku usaha sejenis atau substitusinya juga penting. Ia juga menyarankan untuk memilih tempat usaha yang berada di tempat ramai.

"Carilah tempat yang ramai. Jangan kita buka rumah makan atau restoran menyendiri, dengan asumsi nggak ada pesaing, itu justru keliru. Justru di tempat ramai itu potensi pembeli mampir ke warung kita itu lebih besar," jelasnya. 

Selain tempat yang strategis, Ryan menyebut produk yang berbeda dan unik juga bisa menarik orang untuk membeli produk yang akan dijual. Saat sudah menjalankan usaha, Ryan menganjurkan untuk memaksimalkan media sosial untuk promosi produk.

BACA JUGA: Yes! Erick Thohir Punya Kabar Gembira bagi UMKM

"Foto dari warung kita, kita upload di media sosial kita. Apakah di Twitter, apakah di Instagram, atau apapun," jelasnya. 

Ryan menambahkan, untuk menunjukkan keseriusan dalam membuka usaha di masa pandemi ini, para pengusaha perlu mengunggah foto warung atau restoran yang telah menerapkan protokol kesehatan.

"Kalau kita ingin menunjukkan bahwa kita betul-betul siap memasuki era kenormalan baru, kita foto itu chef kita, kepala koki kita menggunakan atribut protokol kesehatan beserta seluruh penyajinya. Kemudian letak tempat duduk dan tempat makan, kita buat yang sudah memenuhi standar protokol kesehatan, kita foto yang paling baik, kita upload di sosial media kita," kata Ryan.

Terakhir, hal yang perlu dilakukan setelah membuka usaha menurut Ryan adalah membangun jejaring atau relasi. Membangun relasi dengan baik akan membuat usaha kita makin berkembang. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co