Corona Makin Mengerikan, Menteri Tito: Tuhan Bisa Menyelesaikan

11 Agustus 2020 07:15

GenPI.co - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengatakan, ada tiga skenario untuk menyelesaikan pandemi virus corona (covid-19).

Skenario pertama adalah ketika vaksin untuk virus yang berasal dari Wuhan, China, itu ditemukan.

BACA JUGASikap Anies Baswedan Memang Jempolan, Pantas Jadi Presiden!

Saat ini beberapa negara sedang berusaha keras menemukan vaksin untuk memerangi virus corona.

Tito menjelaskan, skenario kedua adalah herd herd immunity alias kekebalan kelompok.

Menurut Tito, dua pertiga minimal dari populasi mengalami kekebalan alami karena tertulari virus corona.

Namun, Tito menjelaskan bahwa kondisi tersebut akan menimbulkan banyak korban.

Sebab, orang yang mempunyai kekebalan tubuh kuat akan bertahan, sedangkan yang lemah bakal tumbang.

“Itu terjadi di pandemi-pandemi sebelumnya,” kata Tito sebagaimana dilansir dari kanal YouTube Taruna Merah Putih, Selasa (11/8).

Tito mencontohkan flu Spanyol yang terjadi pada 1917-1920. Menurut Tito, flu Spanyol sangat mematikan.

“Korbannya lebih dari 50 juta jiwa,” kata mantan Kapolri tersebut.

BACA JUGA: Inikah Tanda Jenderal Andika Perkasa Bakal Jadi Calon Presiden?

Skenario ketiga alias terakhir, sambung Tito, adalah virus corona melemah dengan sendirinya.

“Kita percaya bahwa virusnya berasal dari Tuhan. Tuhan juga yang bisa menyelesaikannya,” sambung Tito.

Pria asal Palembang tersebut menambahkan, hal itu pernah terjadi dalam kasus flu Spanyol.

Menurut Tito, situasi yang terjadi adalah kombinasi antara herd immunity dan virusnya melemah sendiri.

"Sampai hari ini kita alami yang namanya flu sebagai penyakit biasa," ujar Tito.

Di sisi lain, kasus virus corona (covid-19) di Indonesia masih sangat mengerikan.

Berdasarkan update pada Senin (10/8) pukul 12:00 WIB, kasus virus corona berjumlah 127.083.

Sementara itu, pasien yang dinyatakan meninggal usai terinfeksi corona berjumlah berjumlah 5.765 orang.

BACA JUGAPrabowo Subianto Blak-blakan, Sungguh Mengharukan

Warga yang sembuh setelah tertulari virus corona hingga saat ini berjumlah 82.236 orang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co