Selamat Hari Gajah Sedunia 12 Agustus, Nih Deretan Faktanya

12 Agustus 2020 16:10

GenPI.co - Hari Gajah Sedunia diperingati setiap tanggal 12 Agustus.

Peringatan ini bertujuan untuk melindungi gajah, menyadarkan masyarakat akan ancaman dan menemukan solusi optimal untuk memastikan kelangsungan hidup satwa tersebut. 

Ada sejumlah organisasi di seluruh dunia yang bekerja untuk kesejahteraan gajah. 

Berikut sejumlah fakta menarik terkait gajah, dilansir dari sejumlah sumber:

BACA JUGA4 Bulan di Rumah Aja, Ini Destinasi Tujuan Artis saat New Normal

1. Gajah atau elephan berasal dari kata Yunani elephas, yang berarti gading.

2. Merupakan mamalia darat terbesar. Di antara semua gajah, gajah Afrika adalah yang terbesar. Jantan bisa setinggi 3 meter dan beratnya bisa mencapai 6 ton. 

3. Gajah liar umurnya 60 tahun-70 tahun. Tinggi tubuhnya tak bertambah setelah berumur 35 tahun-40 tahun.

BACA JUGAWow! Selena Gomez Senang Banget Kolaborasi dengan Blackpink

4. Anak gajah yang baru lahir dapat berbobot hingga 120 kg atau setara dengan berat 19 batu besar.

5. Gajah Afrika mempunyai telinga yang relatif lebih besar dan berbentuk seperti benua Afrika, sedangkan telinga gajah asia lebih menyerupai bentuk anak benua Asia. 

Ujung belalai Gajah Afrika memiliki dua jari, sedangkan gajah Asia hanya memiliki satu jari pada ujung belalainya. 

6. Belalai gajah merupakan perpanjangan dari hidung dan bibir atasnya, yang mampu melakukan banyak hal. Bahkan menyimpan hingga 8 liter air.

7. Gading gajah adalah gigi seri yang membesar, yang membantu mereka dalam banyak hal. 

BACA JUGAAbidzar Miliki Sejuta Pesona, Putra Ummi Pipik yang Telah Dewasa

Gading pertama kali muncul ketika gajah berusia 2 tahun, dan terus tumbuh sepanjang hidupnya.

Gajah dapat menggunakan gadingnya untuk makan, menggali tanah, dan melindungi dirinya sendiri saat dalam bahaya.

8. Masa kehamilan rata-rata gajah adalah 22 bulan. Bayi yang baru lahir bisa berdiri sendiri, hanya beberapa menit setelah lahir.

9. Gajah dapat menemukan air dan makanan dengan bantuan belalainya. 

Mereka menggunakan belalainya untuk mencium makanan dan kemudian memasukkannya ke dalam mulut mereka. 

10. Hewan ini suka mandi di lumpur untuk melindungi diri dari sengatan matahari, dan menjauhkan serangga dari tubuh mereka. 

11. Gajah betina hidup berkelompok yang memiliki pemimpin. 

BACA JUGASensasi Sambal Nanas, Goyang Lidah dengan Rasa Pedas Asam Manis

Matriark adalah gajah betina tertua di grup mereka, dan hewan ini yang memutuskan ke mana dan kapan grup harus pindah untuk mencari makan dan berteduh. 

Gajah jantan keluar dari kelompoknya setelah mencapai usia 12-15 tahun. 

Mereka kemudian melanjutkan untuk hidup dengan jantan lain atau mengembara secara mandiri. 

12. Seekor gajah normal membutuhkan 150 kg makanan setiap hari, mereka terus makan sepanjang hari. 

Nah, sekarang sudah tahu kan fakta menarik gajah yang belum kamu ketahui. Selamat Hari Gajah Sedunia 2020. (*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co