Rayakan Hari Kemerdekaan Indonesia, Resso Gelar Konser Virtual

15 Agustus 2020 22:20

GenPI.co - Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-75, Aplikasi streaming musik Resso akan menggelar konser virtual bertajuk #RESSOnited.

Konser ini akan diselenggarakan pada 17 - 19 Agustus 2020 di aplikasi Resso. 

BACA JUGA: 4 Genre Musik yang Cocok untuk Olahraga

Head of Music and Content Resso Indonesia, Christo Putra mengatakan, di tengah kondisi yang tidak mudah dan hal yang dapat dilakukan adalah memberikan dukungan bagi satu sama lain.

"Bersama dengan para musisi, kami tidak sekedar mengingatkan masyarakat mengenai harapan tapi juga bersatu untuk saling mendukung.” ujarnya dalam keterangan virtual, Jumat, (14/8/2020). 

Konser #RESSOnited akan mengundang deretan musisi terkenal seperti Rizky Febian, Fourtwnty, Rahmania Astrini, The Panturas, dan masih banyak lagi.

“Resso memudahkan para musisi dan penggemarnya untuk saling terhubung. Dan melalui #RESSOnited, kami selaku para musisi juga dapat berkolaborasi untuk memberikan dukungan satu sama lain," ujar Rizky Febian.

Rizky juga berharap, di tengah pandemi ini, kita dapat terus meningkatkan semangat Hari Kemerdekaan melalui kreativitas dan karya. 

Selain menghadirkan acara konser musik, Resso juga akan melakukan penggalangan dana.

BACA JUGA: Cerita Rakyat Malin Kundang Tampil Perdana di #MusikalDiRumahaja

Donasi yang terkumpul, akan digunakan untuk membantu komunitas dan pelaku industri musik yang terdampak pandemi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co