Orami Tumbuh Pesat Selama Pandemi

25 Februari 2021 20:30

GenPI.co - Aplikasi Orami terus melakukan berinovasi. Dengan logo dan fitur baru, Orami kini satu-satunya platform parenting di Indonesia yang mengkombinasikan Commerce, Content, dan Community

Orami, sebuah platform parenting yang dikenal lewat e-commerce produk Ibu & Bayi serta layanan konten dan komunitas parenting, bertumbuh pesat selama tahun 2020.

BACA JUGA: Pilpres 2024, Prabowo Subianto Adalah Kunci

Survey Orami menyatakan bahwa banyak sekali tantangan baru yang dialami para Ibu selama pandemi Covid-19. Beberapa dicantaranya, misalnya, fakta bahwa mayoritas working mom merasa kesulitan karena harus bekerja sambil mengurus anak. 

Ibu yang kantornya masih menerapkan bekerja dari rumah, kesulitan mengatur waktu antara mengurus anak dan bekerja. 

Sedangkan, Ibu yang sudah mulai masuk kantor, kesulitan menemukan cara untuk menitipkan anaknya, karena daycare dan sekolah yang masih tutup.

Seiring dengan hasil survey Orami yang menunjukkan bahwa 70 persen, Ibu menyatakan bahwa konsumsi internet mereka meningkat selama pandemi.

“Ada empat aspek utama yang harus diperhatikan di kehidupan sehari-hari para Ibu, yaitu Daily Necessities, Communication, Self-Development, dan Entertainment," kata Prita Apresianti, Head of Content Orami di Jakarta, Kamis (25/2)

BACA JUGA: Ada Kabar Baik Vaksin Merah Putih, Semoga Corona Cepat Berlalu

"Keempat aspek kehidupan ini mengalami adaptasi di masa pandemi ini, dan membutuhkan dukungan lebih agar tetap bisa berfungsi normal sehingga tidak mempengaruhi kondisi fisik dan mental Ibu.” sambungnya.

Ferry Tenka, CEO Orami menambahkan perubahan logo dan juga perubahan tampilan aplikasi untuk menandai perubahan positioning sebagai parenting super-app. 

"Di aplikasi Orami, user bisa memilih beragam fitur sesuai dengan kebutuhan mereka, tidak hanya belanja, tapi juga membaca artikel, bergabung di komunitas-komunitas, dan berbagai fitur pendukung lainnya," imbuhnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co