Tok! Pemerintah Tetapkan Awal Ramadan 1442 H Besok

12 April 2021 20:02

GenPI.co - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menetapkan awal Ramadan 1442 H jatuh pada Selasa (13/4).

Penetapan itu diambil setelah Kemenag berasama lembaga terkait menyelenggarakan Sidang Isbat untuk penentuan awal Ramadan.

BACA JUGA: Hilal Tertinggi di Bengkulu, Awal Puasa Ramadan Besok

Sidang Isbat tersebut juga dihadiri oleh beberapa ormas Islam, Majelis Ulama Indonesia, dan beberapa perwakilan negara sahabat.

"Di sana dipaparkan ada 13 orang yang sudah bersumpah melihat hilal," kata Yaqut dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (12/4).

Itu artinya, hilal sudah terlihat di Indonesia.

Oleh karena itu, tanpa ada perbedaan pendapat, Sidang Isbat tersebut telah memutuskan bahwa puasa Ramadan akan dimulai esok hari.

BACA JUGA: Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadan 1442 H Jatuh Pada Selasa

"1 Ramadan 1442 H jatuh pada tanggal 13 April 2021," katanya.

Jadi, masyarakat beragama Islam di Indonesia mulai malam ini sudah bisa melakukan salat Tarawih.

Adapun, setelah Salat Subuh esok hari mulai menjalankan ibadah puasa.

Menag Yaqut mewakili pemerintah mengucapkan selamat menunaikan ibadah Ramadan 1442 H.

Dia berharap umat Islam bisa menciptakan suasana Ramadan yang penuh dengan kekhusukan dan ketenangan.

"Sekaligus bisa menghindari dari hal-hal yang justru bisa menjauhkan dari hikmah Ramadan itu sendiri," kata Menag Yaqut.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co