Terobosan Bisnis: Pemandu Wisata Virtual Tour Panen Rupiah, Guys!

30 Juni 2020 22:30

GenPI.co - Pandemi virus corona (covid-19) membuat semua orang jadi lebih berpikir kreatif. 

Berusaha mengubah kebiasaan lama menjadi perilaku baru. Hal ini pun terjadi pada sektor pariwisata, yakni munculnya sebuah virtual tour. 

Virtual tour ini sangat familiar selama pandemi covid-19. Orang-orang yang membutuhkan hiburan dan ingin melihat dunia luar, tak perlu jauh-jauh untuk pergi ke destinasi yang diminati. 

Hal ini pun berkaitan dengan anjuran di rumah saja, untuk memutus mata rantai virus corona. 

Ira Lathief, seorang pemandu wisata yang aktif melakukan walking tour keliling Jakarta mengatakan virtual tour bisa sedikit menggantikan sebuah tur fisik seperti biasanya. 

BACA JUGA: Saingi Popularitas Kakak, Manisnya Putri Kedua Ustaz Yusuf Mansur

“Sebelum pandemic kami selalu ada tur rutin seperti walking tour, tapi selama covid memang kegiatan tersebut berhenti,” ujarnya saat dihubungi oleh Genpi.co, Senin (29/6/2020).

Namun,  ujarnya, sejak ada virtual tour Ira dan teman-teman lainnya yang tergabung dalam komunitas Wisata Kreatif Jakarta mencoba untuk belajar membuatnya.

“Setelah saya dan teman-teman tahu tentang adanya virtual tour, akhirnya belajar dan mencoba melakukan dan menjualnya,” papar Ira.

BACA JUGA: Semestinya Gerak IHSG Lebih Cakep, Saham TKIM Paling Moncer

Ternyata, antusiasme masyarakat terhadap virtual tour pun sangat banyak. Bahkan destinasi yang ditawarkan pun makin beragam hingga ke luar negeri.

“Kalau tur fisik biasanya hanya di sekitar Jabodetabek, kalau wisata virtual rutenya bisa ke seluruh nusantara bahkan sampai ke luar negeri,” pungkasnya. 

Dengan adanya virtual tour maka pelaku wisata bisa mendapatkan kembali omzet yang sempat hilang selama pandemi covid-19. 

“Adanya tur virtual seperti saat ini maka pemandu wisata seperti saya dan teman-teman ini tetap mendapatkan income dari memandu sebuah wisata,” tutur Ira.

Virtual tur ini biasanya dilakukan menggunakan aplikasi zoom meeting. 

Kemudian tur guide akan memandu wisatawan untuk keliling tempat yang dituju dengan bantuan google maps, kemudian diperkuat dengan foto dan gambar dari google street view. 

Dengan virtual tour ini baik pemandu ataupun wisatawan tidak perlu berada di lokasi tersebut tapi cukup di rumah saja. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co