Eden Farm dan BISI Target 186 Ribu Ton Sayur Berkualitas

06 April 2021 23:20

GenPI.co - PT Eden Pangan Indonesia memperluas kerja sama dengan PT Bisi International Tbk (BISI) untuk menghasilkan produk pangan berkualitas.

Kedua belah pihak telah bersepakat untuk bekerja sama hingga lima tahun ke depan.

BACA JUGAOptimisme Cadev Bikin IHSG Joss, Gerak Saham INCO dan TKIM Keren!

Eden Farm akan menyediakan dan mengelola lahan seluas 12 ribu hektare bersama mitra petani di Pulau Jawa dan Pulau Sumatera.

Lahan itu nantinya akan dikelola untuk penanaman cabai, baik rawit, keriting maupun besar.

Sementara itu, BISI akan menyediakan benih cabai hibrida. Di antaranya ialah satu ton benih cabai rawit hibrida merek Bhaskara, cabai keriting hibrida Rimbun-3 (1,8 ton), dan 1,8 ton benih cabai besar hibrida Arimbi-85 (1,8 ton).

Adapun bantuan lainnya berupa pengadaan benih tanaman pangan dan tanaman hortikultura, pestisida, pupuk, serta produk agrochemical pendukung lainnya.

Pendiri dan CEO Eden Farm David Setyadi Gunawan menjelaskan, BISI merupakan produsen benih terbaik di Indonesia yang memiliki kemampuan memproduksi benih sayur yang baik secara konsisten.

Selain itu, kata David, juga memiliki basis kelompok tani yang sangat besar dan tersebar secara strategis di seluruh Indonesia. 

“Harapan kami dari kerja sama ini adalah Eden Farm bisa memiliki kemampuan yang lebih baik dalam menjaga kestabilan harga cabai di Indonesia,” kata David, Selasa (6/4).

David meyakini kerja sama itu akan memberikan dampak yang sangat baik untuk ke kedua belah pihak dan akan membantu banyak petani di nusantara.

Kerja sama itu diyakini mampu menghasilkan 186 ribu ton produksi cabai keriting, cabai rawit dan cabai besar per tahun.

“Kerja sama antara kedua belah pihak diharapkan akan memajukan pertanian Indonesia pada umumnya dan bisa memberikan dukungan yang lebih nyata kepada para petani di Indonesia, terutama petani cabai yang nantinya akan menjadi mitra,” ucap Presiden Direktur PT BISI International Jemmy Eka Putra.

BACA JUGAHarga Emas Antam Hari Ini, 6 April 2021, Turun Rp 1.000/Gram

BISI bersama Eden Farm juga memberikan bimbingan teknis kepada para mitra petani dengan prinsip pengelolaan tanaman terpadu dan memperhatikan prinsip keamanan lingkungan.

Bimbingan ini diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan petani serta membantu para petani untuk lebih meningkatkan produktivitasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng
eden farm   bisi   sayur   cabai   produk pangan  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co