Metaverse Rasa Lokal, Indoverse Siap Guncang Kripto Indonesia

12 Januari 2022 18:10

GenPI.co - Ada bocoran menarik terkait perkembangan tren NFT (Non Fungible Token) dan Metaverse dalam aset kripto.

Program Lead Akademi Tokocrypto Dimas Surya, mengaku pihaknya tengah bersiap dalam tantangan dunia kripto dengan tren tersebut.

Menurut dia, pemain NFT juga mendapat kemudahan ketika bertransaksi di pasar kripto.

BACA JUGA:  Wagub DKI Bocorkan Pengganti Anies Baswedan, Jenderal Bintang 3

"Tren NFT ini cukup menarik, sehingga pantas mendapat tempat dari pemain kripto," ujar Dimas kepada GenPI.co di Bandung, Senin (10/1).

Dimas menjelaskan, pihaknya bahkan tengah mengembangkan tren Metaverse menjadi sesuatu yang berharga di Indonesia.

BACA JUGA:  Pasar Kripto Amburadul, Trader Mohon Bersabar

Sebab, pasar Metaverse yang mendunia harus disikapi dengan cepat agar bisa sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.

"Kami tengah berjalan untuk proyek Indoverse, yang mana menjawab tren Metaverse tersebut," jelasnya.

BACA JUGA:  Kabar Baik dari Dunia Kripto, Siap-siap Cuan

Sebelumnya, Dimas mengaku terdapat program TokoMall di Tokocrypto, yang mana menjadi tempat jual beli produk layaknya pusat perbelanjaan besar.

Berawal dari hal terebut, dia mengatakan program itu akan terus berlanjut karena mendapat respons positif dari masyarkat.

"Jadi, masyarakat bisa belanja di sana atau pun menaruh iklan untuk keperluan komersil. Sambutan positif membuat kami akan terus mengembangkan TokoMall dan Indoverse," imbuhnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Puji Langgeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co