Kemenparekraf dan Korea Selatan Perkuat Sektor Ekonomi Kreatif

09 Desember 2021 21:50

GenPI.co - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bersama Pemerintah Korea Selatan segera memperkuat kerja sama bilateral di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Hal ini untuk bentuk perpanjangan Memorandum of understanding (MoU) Ekonomi Kreatif dan pembentukan MoU Pariwisata.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, melakukan audiensi dengan Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia, Park Taesung, di Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Rabu (8/12).

BACA JUGA:  Sri Mulyani: Data Perekonomian Lebih dari Sekadar Kurva & Angka

Sandiaga menjelaskan, Korea Selatan merupakan negara yang memiliki pertumbuhan sektor pariwisata dan ekonomi kreatifnya sangat besar.

Banyak destinasi wisata populer di Korea Selatan yang dibalut dengan budaya pop yang kental.

BACA JUGA:  Berdampak Besar di Sektor Ekonomi, WSBK Diapresiasi Sandiaga Uno

Industri kreatif Korea Selatan, lanjut Sandiaga, menjadi pusat perhatian berkat Korean wave (K-wave) mengacu pada popularitas dan kesuksesan konten Korea Selatan di seluruh dunia, dengan K-pop seperti BTS dan Blackpink, serta drama Korea Selatan.

“Produk kreatif seperti BTS, film Parasite, itu tidak terjadi hanya dalam semalam. Pihak Korea telah melakukan perencanaan yang sangat matang," jelas Sandiaga Uno secara virtual.

BACA JUGA:  Antisipasi Varian Omicron, Ekonomi Indonesia Jangan Mundur Lagi

Dia menuturkan, tidak hanya sektor privat yang berkembang, tetapi juga ekosistemnya. Untuk itu, pihaknya bakal memperkuat kerja sama dengan Korea Selatan dalam payung hukum penandatanganan MoU.

Dalan kesempatan yang sama, Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia, Park Taesung, turut menyambut baik kerja sama dua negara.

Dia menilai, Indonesia memiliki banyak kesamaan dengan Korea Selatan. Kedua negara sama-sama memiliki masyarakat yang menomorsatukan keluarga, selalu menunjukkan keramahtamahan, juga peduli dengan sesama.

"Saya yakin kedua negara bisa melakukan sinergi dengan menggabungkan best practice yang dilakukan Korea Selatan untuk memperkenalkan budaya Korea melalui Hallyu," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co