GenPI.co - Lowongan kerja Adaro Energy dibuka untuk para lulusan S1 dan S2, termasuk fresh graduate yang ingin berkarier di pertambangan.
Dilansir dari laman resmi Adaro Energy, ada dua program yang dibuka dalam loker terbarunya.
Kedua program tersebut adalah Adaro Mining Profesional Program (AMPP) dan Adaro Logistics Professional Program (ALPP).
AMPP merupakan program yang dirancang untuk mengembangkan para calon pemimpin di pilar bisnis mining Adaro.
Sementara, ALPP merupakan program yang dirancang untuk mengembangkan para calon pemimpin di pilar bisnis logistik Adaro.
Simak informasi selengkapnya terkait kualifikasi untuk melamar kerja di Adaro Energy.
Kualifikasi:
-Lulusan S1 Jurusan Teknik Tambang, Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Metalurgi, dan Teknik Geologi.
-IPK minimal 3,00 dari 4,00.
-Terbuka bagi lulusan S2 maupun fresh graduates.
-Maksimal usia 25 tahun untuk lulusan S1 dan 27 tahun untuk lulusan S2.
-Aktif dalam kegiatan organisasi kemahasiswaan.
-Memiliki kemampuan kepemimpinan dan ketrampilan komunikasi yang baik.
-Siap untuk ditempatkan di seluruh area operasional kerja Adaro Mining & Services di Kalimantan.
Kualifikasi:
-Lulusan S1 Teknik Perkapalan, Sistem Perkapalan, Teknik Elektro, dan Teknik Mesin.
-IPK minimal 3,00 dari 4,00.
-Terbuka bagi lulusan S2 maupun fresh graduates.
-Maksimal usia 25 tahun untuk lulusan S1 dan 27 tahun untuk lulusan S2.
-Aktif dalam kegiatan organisasi kemahasiswaan.
-Memiliki kepemimpinan dan ketrampilan komunikasi yang baik.
-Siap untuk ditempatkan di seluruh area operasional kerja Adaro Logistics di Kalimantan Selatan.
Bagi kamu yang berminat, bisa langsung mendaftarkan diri secara online lewat situs https://www.adarocareer.com/AMPP dan https://www.adarocareer.com/ALPP.
Lowongan kerja Adaro Energy dibuka hingga 6 Mei 2022. Selamat mencoba! (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News