Luhut dan Bobby Nasution Nonton Ngeri-Ngeri Sedap, Sarat Politik?

18 Juni 2022 10:30

GenPI.co - Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan dan Wali Kota Medan Bobby Nasution ikut menonton film Ngeri-ngeri Sedap

Sebagai tokoh berdarah Batak, keduanya sangat mendukung film tersebut.

Terkati hal ini, sutradara Ngeri-Ngeri Sedap Bene Dion memastikan tidak ada muatan politik pada filmnya.

BACA JUGA:  Luhut Kirim Angin Segar soal Minyak Goreng, Warga Bisa Lega

"Tanpa bau politik. Film ini memang persembahan kami untuk suku bangsa Batak," ujar Bene Dion di Jakarta, Jumat (17/6).

Bene sangat bersyukur mendapatkan perhatian besar dari para politikus, mengingat keduanya memang asli suku Batak.

BACA JUGA:  Nonton Film Ngeri-Ngeri Sedap, Luhut: Penyajiannya Berkelas!

"Kami senang Opung Luhut mau mendukung, bahkan, akun partai politik ikut promosi," jelasnya.

Bene menegaskan kembali bahwa tidak ada pendanaan sedikit pun yang berasal dari politikus atau partai politik.

BACA JUGA:  Istri Luhut Puji Tim Riset Film Ngeri-Ngeri Sedap: Bukan Gimik

"Tidak ada sama sekali. Namun, ya, mereka merasa memiliki," jelasnya.

Sebagai informasi, film Ngeri-Ngeri Sedap bercerita tentang kehidupan satu keluarga Batak yang tinggal di daerah pinggiran Danau Toba, Sumatera Utara.

Kisah yang sangat erat dengan kehidupan di dunia nyata ini berhasil meraup 1.5 juta penonton dalam 15 hari penayangan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co