Sambut Lebaran, Ini Tips Antiribet Packing Buat Mudik

25 April 2022 15:55

GenPI.co - Libur Lebaran tinggal beberapa hari lagi. Tentunya masyarakat memanfaatkan momen itu untuk mudik. Lalu, bagaimana tips packing antriribet buat mudik?

Brand ambassador peralatan outdoor Eiger Ramon Y Tungka memberikan tips antiribet saat packing untuk mudik.

Ramon mengaku bahwa dirinya tak suka membawa barang banyak saat pergi liburan.

BACA JUGA:  Dokter Spesialis Gizi Beber Tips Mudik Sehat, Jangan Diabaikan Ya

"Barang bawaan kadang membuat perjalanan jadi enggak efisien," ujar Ramon di Jakarta Selatan, Jumat (22/4).

Untuk mengatasi hal tersebut, aktor Catatan Akhir Sekolah itu membagikan tips packing yang nggak ribet.

BACA JUGA:  Prokes Ketat Berlaku di Stasiun Pasar Senen dan Gambir saat Mudik

"Hal terpenting yang harus dilakukan itu observasi," ucapnya.

Menurutnya, observasi itu sangat penting dilakukan untuk melihat kebutuhan selama di perjalanan.

BACA JUGA:  5 Aplikasi Wajib untuk Mudik Lebaran, Nomor 1 Harus Ada

"Kalo saya, observasinya itu melihat kondisi cuaca, tempat kita mau traveling, sampai durasi perjalanan," tuturnya.

Ramon beralasan data-data tersebut wajib dikumpulkan agar memastikan berapa banyak barang bawaan.

"Selanjutnya, siapkan barang yang akan dibawa," lanjutnya.

Dia menyarankan untuk memeriksa kebutuhan dari atas kepala hingga ujung kaki untuk memastikan seluruh kebutuhannya terakomodir.

"Misalnya, untuk bagian kepala dan leher bisa siapkan topi, lalu masuk kr bagian badan, hingga menyiapkan celana dan sepatu," jelasnya.

Lebih lanjut, Ramon mengingatkan agar para pemudik tak lupa membawa obat-obatan dan peralatan mandi.

"Jangan lupa obat-obatan dan peralatan mandi. Lalu, apik menata barangnya supaya cepat dan mudah," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co