5 Alasan Pasangan Tak Pamer Kemesraan di Medsos, Patut Disimak!

06 Mei 2022 08:50

GenPI.co - Di era media sosial, pasangan sejoli dengan bebas mengunggah kemesraannya melalui foto dan video dan dipertontonkan ke teman online. Hal ini sah-sah saja tetapi mereka berisiko menjadi bahan gunjingan.

Biasanya hubungan yang terlalu diumbar akan membawa sejumlah dampak negatif, seperti hubungan tak lagi bersifat privasi hingga celah hadirnya orang ketiga.

Lalu, sebaliknya ada manfaat lebih bagi pasangan yang menutup rapat-rapat hubungan mereka di media sosial. Apa alasan mereka? yuk simak 5 ulasannya berikut ini dilansir dari Bolde.

1. Lebih fokus pada satu sama lain

BACA JUGA:  Begini Cara Menghilangkan Rasa Cemburu Sama Mantan Pacar Pasangan

Tanpa adanya kebiasaan pamer-pamer kemesraan, kamu dan pasangan tak akan terdistraksi oleh "nilai" dari luar yang pada akhirnya mempengaruhi hubungan kalian.

Apapun yang kalian tuju, akan berdasar pada diri dan hubunganmu sendiri, bukan karena pengaruh orang lain.

2. Membuat hubungan lebih nyaman

BACA JUGA:  5 Tanda Cinta Pasangan Mulai Pudar, Nomor 1 Paling Jleb

Beberapa pasangan merasa lebih nyaman jika hubungan mereka dan apapun yang terjadi adalah miliki mereka berdua.

Dengan demikian drama tida penting tidak akan terjadi.

3. Sibuk bahagia sampai lupa pamer

BACA JUGA:  Bosan Menjomlo? Temukan Pasangan dengan 5 Cara Gampang

Kalau niatnya mau pamer, cenderung butuh pengakuan dan lupa fokus akan hubungan itu sendiri.

Kalau sudah begitu jadinya kebahagiaan yang ditunjukkan adalah semu. Berbeda dengan yang fokus menikmatinya. 

4. Meminimalisir orang ketiga

Dengan menyimpan kebahagiaan dan kemesraan itu sendiri, kamu jadi lebih solid.

Tak ada celah yang terbuka sehingga bisa berakibat orang lain masuk ke tengah-tengah hubunganmu.

5. Hubungan lebih hangat

Karena tak umbar di medsos, maka kemesraan itu menjadi lebih hangat dan eksklusif.

Kenikmatan hubungan hanya bisa kamu rasakan berdua tanpa adanya ikut campur orang lain. Hubunganmu lebih teraasa intimate.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co