Asam Lambung Tambah Parah, Penderita Maag Jangan Makan 3 Buah

10 Juli 2022 12:40

GenPI.co - Ada beragam buah yang tidak disarankan untuk dikonsumsi orang yang menderita asam lambung.

Buah-buahan ini rasanya asam dan bisa semakin mengiritasi lapisan lambung yang sudah meradang.

Berikut beberapa buah yang sebaiknya dihindari untuk orang yang penderita maag.

BACA JUGA:  Ini Cara Kurangi Asupan Garam Tanpa Buat Makanan Hambar

Alpukat

Kandungan lemak dalam buah ini ternyata kurang bersahabat untuk penderita masalah asam lambung dan maag. Ini karena lemak merangsang produksi hormon kolesistokinin.

BACA JUGA:  Makan Daging Kambing Bisa Meningkatkan Risiko Darah Tinggi

Hormon kolesistokinin membuat otot-otot sfingter kardia menjadi rileks. Sfingter kardia adalah pembatas antara lambung dan kerongkongan.

Buah-buahan sitrus

BACA JUGA:  Benarkah Sering Olahraga Buat Nafsu Makan Jadi Naik?

Jeruk, lemon, jeruk nipis, serta jeruk bali adalah beberapa macam buah-buahan yang termasuk dalam kelompok buah sitrus.

Terlalu banyak mengonsumsi buah-buahan tersebut justru bisa merangsang kenaikan asam lambung ke dada dan kerongkongan.

Tomat

Bila kamu makan terlalu banyak buah tomat, baik yang masih utuh atau diolah menjadi jus, kandungan asamnya akan berpengaruh pada sistem pencernaan.
 
Asam tersebut kemudian naik ke kerongkongan sehingga timbullah berbagai gejala maag yang membuat tubuh tidak nyaman. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co