GenPI.co - Para ahli astrologi menyebut ada tiga zodiak paling misterius, yakni Cancer, Capricorn, dan Pisces.
Sifat dan sikap para pemilik tiga zodiak tersebut sering membuat orang lain penasaran.
Mereka bisa terlihat sangat kalem. Namun, mereka pun bisa terlihat sangat ekspresif.
Perbedaan sikap yang bisa berubah setiap saat itulah yang membuat orang lain sering kesulitan memahami mereka.
Orang-orang berzodiak Cancer sangat senang menyembunyikan perasaannya di dalam hati.
Mereka cukup sulit membagikan cerita, baik kisah sedih maupun yang menyenangkan.
“Kamu akan jarang bisa memahami mereka,” kata ahli astrologi Anastasiya Kirilchik.
Dia mencontohkan sikap Cancer soal pasangan, bos, ataupun orang-orang di sekitarnya.
Cancer bisa terlihat menyukai orang lain, tetapi di dalam hatinya bertolak belakang.
Para pemilik zodiak Capricorn termasuk pribadi yang tidak suka berbasa-basi.
Namun, pada suatu waktu, mereka akan bersikap diam. Hal itulah yang membuat orang lain bertanya-tanya.
“Terkadang, kamu akan berpikir Capricorn menyembunyikan perasaannya,” ucap Astrologer Anna Kovach.
Menurut Kovach, para pemilik zodiak Capricorn tidak ingin perasaannya diketahui orang lain.
Orang-orang berzodiak Pisces sangat sensitif, imajinatif, dan emosional secara intelijensi.
Mereka juga mempunyai insting yang kuat. Kombinasi itulah yang membuat Pisces masuk daftar zodiak paling misterius.
“Pisces bisa kebingungan sendiri karena emosinya,” ujar Kovach.
Menurut Kovach, orang-orang di sekitar akan cukup kesulitan memahami jalan pikiran Pisces.
Sebab, zodiak Pisces sering mencampurkan urusan pribadi dengan profesionalnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News