Cara Mempercepat Penyembuhan Batuk dan Pilek pada Anak

10 Juni 2023 10:40

GenPI.co - Dokter spesialis ilmu kesehatan anak dari IDAI dr Cynthia Rindang Kusumaningtyas mengungkapkan ada cara mempercepat penyembuhan batuk dan pilek pada anak.

Cynthia mengungkapkan salah satu caranya yakni dengan mencukupi kebutuhan cairan pada anak.

Dia menyampaikan anak yang diberi cukup air maka saluran napasnya akan menjadi tidak kering dan lendir bisa encer.

BACA JUGA:  Tips Memilih Gerakan Yoga untuk Anak, Manfaatnya Tak Bisa Disepelekan

“Lendir akan mudah untuk dikeluarkan,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (10/6).

Cynthia menyampaikan batuk dan pilek yang memiliki gejala ringan, hanya perlu terapi pengobatan yang sifatnya meredakan gejala serta suportif saja.

BACA JUGA:  Kualitas Udara Buruk Berisiko Ganggu Kesehatan Anak

Ketika anak mengalami batuk dan pilek, maka orang tua disarankan memastikan si kecil mendapat istirahat penuh di rumah.

Menurut dia, kecukupan tidur ini bisa meningkatkan daya tahan tubuh untuk melawan mikroorganisme, baik itu virus maupun bakteri.

BACA JUGA:  Orang Tua Disarankan Ajak Anak Kegiatan Sosial untuk Bentuk Karakter

Selain itu, tidur juga memberikan manfaat berupa percepatan pemulihan dan perbaikan sel tubuh yang rusak.

Orang tua bisa membantu anak supaya bisa mendapat posisi tidur yang nyaman. Kemudian juga memberikannya bantal ekstra.

“Bantal ekstra pada kepala akan membuat saluran udara lebih terbuka sehingga lendir bisa berkurang,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co