Jika 2 Tanda ini Kamu Rasakan, Sebaiknya Akhiri Hubungan Cintamu

21 Juni 2023 17:00

GenPI.co - Salah satu tanda pasangan yang suka mengatur biasanya akan mengkritik banyak hal, mulai dari masalah sepele sampai urusan sensitif yang menjadi privasimu.

Atas nama cinta, tentunya hal-hal kecil yang diutarakan kekasih pastinya akan kamu ikuti semua.

Ironinya, saat pasangan tidak menganggap kritikannya bisa menimbulkan masalah besar, sebaliknya hal tersebut bisa membuat kamu merasa minder dan tidak diterima apa adanya.

BACA JUGA:  Tak Hanya Nikmat, 3 Manfaat Keluar Cairan Saat Hubungan Ranjang Ternyata Dahsyat untuk Kesehatan Kulit

Ada pun beberapa tanda jika pasanganmu terlalu dominan dan suka mengatur, yakni: Sering mengkritik, tidak menghargai privasimu, kurang menghargai pendapatmu, tidak jarang membuatmu ragu, dan kerap menjauhkan kamu dari orang terdekat.

Hal tersebut merupakan salah satu cara agar kamu lebih bergantung pada mereka, sehingga pasanganmu mendominasi dalam hubungan tersebut.

BACA JUGA:  Apakah Harus Jujur Soal Hubungan Masa Lalu pada Pasangan? Jangan Sampai Keliru

Sebenarnya, jika kamu dan Si Doi bisa membicarakannya bersama-sama, hubungan tersebut mungkin dapat diselamatkan.

Namun, jika kamu justru mengalami atau merasakan 2 tanda di bawah ini, mungkin sebaiknya kamu segera mengakhiri hubungan tersebut seperti dilansir pada Rabu (21/6/2023):

1. Merasa tidak dicintai

BACA JUGA:  Rahasia Manfaat Sentuhan Fisik Saat Pacaran, Bikin Kamu dan Pasangan Makin Lengket

Salah satu tanda yang memang mengharuskan kamu untuk mengakhiri hubungan, yakni merasa tidak dicintai kekasih atau pasangan.

Perlu diketahui, bahwa keuntungan dari sebuah hubungan adalah merasa dicintai.

Pasalnya, ada saatnya ketika situasi tidak terkendali dan membuat kamu sangat sedih bahkan terpuruk, maka pasangan seharusnya mendukung dan bersamamu.

Bukan malah sebaliknya, pasangan mengkritik dan menyalahkan kamu atas masalah yang terjadi.

Jika memang kondisinya seperti itu, sudah saatnya untuk membiarkan mereka pergi dan mencari orang yang benar-benar bisa mengerti kelebihanmu.

Tak dimungkiri, mengakhiri sebuah hubungan memang sangat sulit, tetapi jika bisa jujur dan mengutamakan kebahagiaan, hal tersebut bisa secepatnya kamu lewati.

Ingat, beban yang selama ini kamu rasakan karena pasangan suka mengatur, bisa dilepaskan dan kamu bisa menjadi diri sendiri seutuhnya.

2. Tidak menjadi diri sendiri

Saat pasangan dominan dan suka mengatur dalam hubungan hingga membuat kamu terpaksa mengubah diri sendiri demi menyenangkan Si Doi, maka pikirkan lagi hubungan tersebut.

Pasalnya, saat kamu mulai berubah, dan tidak menjadi diri sendiri, mungkin itu salah satu tanda kamu harus mengakhiri hubungan asmaramu.

Tanda tersebut biasanya dimulai dengan hal kecil, seperti selera pakaian yang berubah drastis karena dikontrol oleh pacar.

Selain itu, saat kamu mulai mengikuti aturan pasangan, tanpa disadari bisa mengubah kepribadian kamu.

Hal tersebut akhirnya membuat kamu tidak menjadi diri sendiri dan justru bisa membuat kamu menjadi tidak percaya diri.

Perlu diingat, kamu dan Si Doi pasti memiliki kekurangan dan sisi gelap masing-masing.

Namun, jika kekasih atau pasanganmu suka mengatur, hal itu justru mengeluarkan sisi terburuk dari dalam dirimu.

Hasilnya, kamu dan Si Doi pasti akan sulit untuk menikmati hubungan ini dalam jangka waktu lama. (HelloSehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co