Pakai Kebaya Betawi saat Akad Nikah, Tsamara Amany Tampak Cantik

20 Oktober 2019 11:00

GenPI.co - Politisi cantik, Tsamara Amany baru saja melangsungkan pernikahandengan Ismail Fajire Alatas. di Hotel Fairmont, Jakarta Sabtu (19/10). Dalam prosesi akad nikahnya, Tsamara tampil cantik dan anggun dengan balutan kebaya Betawi modern,

Kebaya Betawi modern yang dikenakan Tsamara dinakad nikahnya merupakan rancangan desainer Myrna Myura. Dalam akun Instagram-nya, Myrna mengunggah beberapa foto busana akan nikah Tsamara.

BACA JUGA: 4 Model Seksi Indonesia yang Bikin Pria Lemas Seketika

Di unggahan itu, Myrna juga mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Tsamara, karena sudah mempercayakan rancangan  gaun pernikahan kepada dirinya. Myrna juga menjelaskan bahwa kebaya rancangannya disulam dan dipayet tangan oleh tim-nya.

"Alhamdulillah dapat kesempatan lagi untuk mengeksplore kebaya dari adat budaya nusantara. Untuk akad nikah ini Tsamara menggunakan adat betawi modern,” tulis Myrna dalam akun Instagram-nya @myrnamyura.

Myrna mengatakan, teratai manik di dada dibuat senada dengan kebaya. Begitu juga dengan rok yang disulam dan dipayet dengan motif kain betawi agar menampilkan warna yang senada.

“And all handmade by MM team!!," Ia menambahkan.

Penampilan Tsamara Amany di akad nikahnya semakin sempurna dengan aksesoris rambut siangko Betawi yang dirancang oleh Rinaldy Yunardi. Untuk tampilan wajahnya, Tsamara tampil dengan gaya flawless dan natural hasil riasan makeup artist Anpa Suha.

BACA JUGABegini Cara Perawatan Tenun Mahal Agar Tetap Awet

Tsamara Amany juga mengunggah beberapa foto akad nikah di akun Instagram-nya. Tsamara juga menyampaikan ucapan terima kasih terhadap beberapa pejabat negara yang hadir di hari pernikahannya.

"Terima kasih kepada Bapak Wakil Presiden terpilih K.H Ma’ruf Amin & Ibu yang sudah menjadi saksi dan menghadiri akad nikah kami. Terima kasih juga kami ucapkan untuk Ibu Shinta Nuriyah Wahid yang telah hadir & mendoakan kami," tulisnya dalam akun Instagram @tsamaradki (19/10).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co