Takut Makeup Luntur Saat Cuaca Panas, Begini Cara Mengatasinya..

07 November 2019 14:00

GenPI.co - Menghadapi cuaca ekstrem yang panas membuat wajah mudah berkeringat dan sering terlihat luntur. Ini menjadi tantangan tersendiri bagi wanita untuk mencari solusi yang mudah untuk jenis riasan makeup yang simpel dan awet.

Berikut ini tips terkini yang bisa ditiru saat kamu berada di luar ruangan, dilansir dari sebuah tayangan Get It Beauty On The Road di tvNAsia.

Mencoba riasan berwarna coral

Warna kulit yang tidak merata adalah masalah kulit No.1 yang dialami oleh banyak gadis Asia. Wajah yang tampak kusam adalah penyebab utama mereka kurang percaya diri.

Sebenarnya, mengatasi masalah seperti kulit tidak merata semudah membalikkan satu tangan. Coba gunakan make up berwarna coral untuk membuat kulit kamu terlihat cerah dan bercahaya, apapun warna kulit yang dimiliki. 

BACA JUGA : Pikat 4 Zodiak Tanpa Makeup, Kesederhanaan Aquarius Jadi Idaman

Tampil Tanpa Makeup

Jangan malas untuk menggunakan riasan sederhana bahkan jika kamu hanya mengunjungi ke tempat gym. Tampilan riasan "tanpa makeup" adalah tren kecantikan terbesar saat ini. 

Sinar cahaya matahari yang bersinar terang, krim pengoreksi warna yang menyempurnakan kulit kamu, dan sentuhan warna bibir akan membantu kamu bersinar di keramaian.

BACA JUGA : Murah dan Mewah, Ini Produk Makeup Lokal di Bawah Rp 150 Ribu

Pilih Produk Yang Tepat

Sebagian besar wanita menghindari krim blush on karena lengket dalam cuaca lembab. Sementara itu, krim blush on adalah yang paling mudah digunakan dengan tingkat ketahanan yang menakjubkan. Dengan blush on powder dan setting spray akan membuat kamu lebih segar saat keluar rumah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

makeup   cuaca ekstrem   wanita   kecantikan   tips  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co