Inspirasi Nama Bayi Perempuan Ningrat dari Bahasa Jawa

10 April 2020 05:50

GenPI.co - Kata dalam bahasa Jawa yang berbau ningrat menjadi menjadi pilihan banyak orang tua yang tengah mencari inspirasi nama bayi perempuan.

Bunda juga tidak bakal terlalu sulit untuk menemukan kata yang tepat guna diberikan kepada anak perempuan.

BACA JUGA: Berita Duka: Aktor Senior Meninggal Karena Corona

Berikut ini GenPI.Co sajikan beberapa kata berbau ningrat dari bahasa Jawa yang sangat pas dijadikan sebagai nama bayi perempuan.

Salah satunya adalah Adiningrum. Dalam bahasa Jawa, adiningrum berarti berhati lurus, suci, dan harum.

Ada juga kata adiratna. Kata tersebut memiliki arti permata yang indah, mulia, dan dihormati.

Bunda juga bisa menamai anak dengan nama Arisanti. Kata itu berarti berhati lemah lembut dan anggun.

Kata aristawati juga sangat cocok apabila dijadikan sebagai nama anak perempuan. Aristawati berarti pandai, lemah lembut, dan anggun.

Jika masih bingung, bunda bisa memilih kata ardhiona sebagai inspirasi nama bayi perempuan.

Ardhiona memiliki arti punya jiwa yang teguh, kuat, dan bertanggung jawab. Ada juga kata asmarini yang artinya sangat bagus.

Dalam bahasa Jawa, asmarini berarti hebat dan sempurna. Astutiningtyas juga sangat pas disematkan sebagai nama bayi perempuan.

Astutiningtyas memiliki arti hatinya terpuji dan panutan. Memberikan nama Apsarini kepada anak perempuan juga sangat pas.

Apsarini dalam bahasa Jawa memiliki arti cantik bagaikan bidadari. Sangat bagus, bukan?

Inspirasi nama bayi perempuan:

1. Adiningrum: Berhati lurus, suci, harum.

2. Adiratna :Permata yang indah, mulia, dihormati.

3. Arisanti: Berhati lemah lembut, anggun.

4. Aristawati: Pandai, lemah lembut, anggun.

5. Ardhiona: Punya jiwa yang teguh, kuat, bertanggung jawab.

6. Asmarini: Hebat, sempurna.

7. Astutiningtyas: Hatinya terpuji, panutan.

BACA JUGA: Glenn Fredly Meninggal, Ucapan Menteri Sri Mulyani Bikin Meleleh

8. Apsarini: Cantik bagaikan bidadari. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co