Wajib Kamu Tonton, Ini 3 Film tentang RA Kartini

21 April 2020 16:28

GenPI.co - Raden Ajeng Kartini merupakan sosok inspiratif yang banyak menjadi panutan bagi masyarakat Indonesia. Kartini dianggap berjasa bagi bagsa Indonesia, khususnya para perempuan.

Kisah Kartini yang identik dengan emansipasi perempuan telah beberapa kali diangkat menjadi film.

Karya-karya film tentang Kartini sangat bagus disaksikan oleh para generasi muda, agar bisa terinspirasi dari sosok Kartini.

Ada 3 film tentang RA Kartini yang pernah dibuat oleh para sineas Indonesia. Berikut ulasannya.

1. Kartini (2017)

Film berjudul Kartini ini disutradari oleh Hanung Bramantyo dan diperankan oleh Dian Sastro. 

Dian Sastro dianggap memiliki kemiripan dengan RA Kartini dari segi fisik dan kecerdasannya. 

Film ini berfokus pada sosok Kartini yang kritis dan berpikir maju, sehingga bisa berperan dalam perjuangan emansipasi wanita. 

BACA JUGA : Mengenal Kebaya Kartini, Simbol Keagungan Wanita Indonesia

2. Surat Cinta untuk Kartini (2016)

Film berjudul Surat Cinta untuk Kartini ini merupakan cerita fiksi yang diadaptasi bebas dari kisah tentang Kartini. 

Film ini menceritakan tentang sosok Kartini, perempuan yang mendirikan sekolah untuk rakyat kecil dan memberikan perhatiannya untuk kaum perempuan. 

Kartini yang diperankan oleh Rania Putrisari pun jatuh cinta dengan Sarwadi, yang diperankan oleh Chicco Jerikho. 

Meski demikian, cinta keduanya kandas karena Kartini telah dijodohkan dengan Bupati Rembang.

BACA JUGA : Spesial Kartini, Vidio Gratiskan Nonton 5 Film Bertema Perempuan

3. RA Kartini (1982)

Film Kartini yang lebih lawas digarap Sjumandjaya oleh pada 1982.

Film yang berjudul 'RA Kartini' ini mengambil kisah dari buku biografi Kartini karya Sitisoemandari Soeroto. 

Sosok Kartini diperankan oleh Yenny Rachman, bersama sederet aktor lainnya seperti Adi Kurdi dan Bambang Hermanto. 

Film ini menceritakan tentang kehidupan Kartini sejak kecil hingga tutup usia di umur 25 tahun. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co