Bahaya! Ini Tanda Jika Api Cinta Pasangan Telah Meredup

22 Juni 2020 15:25

GenPI.co - Adalah hal wajar jika waktu membuat percikan-percikan cinta tidak seintens di masa-masa awal.Namun hal tersebut tak berarti melemahkan semua aspek dalam hubungan tersebut. 

Menjaga gairah cinta tetap menyala menuntut komitmen dua belah pihak. Hal itu tidak bisa bergantung pada satu orang saja.

Apakah kamu mengalami jika lelaki yang kamu cintai seolah kehilangan minat untuk meneruskan hubungan denganmu? Jika tanda-tanda di bawah ini muncul, mungkin benar adanya dan tibalah saatnya bagi dirimu untuk mengambil keputusan.

BACA JUGA: 4 Alasan Kenapa Wanita Betah Menjomlo Lama

1. Dia tidak begitu tertarik pada dirimu dan hidupmu. Hanya kamu saja yang perhatian pada kesehariannya,  namun tidak sebaliknya. 

2. Dia akan mengatakan "Aku mencintaimu" hanya setelah kamu mengatakan itu padanya. Kalau tidak, dia tidak akan mengatakan ini sendiri.

3.  Kamu tidak bisa mendapatkan pujian dari dia. Itu karena dia telah berhenti berusaha membuatmu terkesan.

4. Dia tidak akan berusaha untuk melihatmu atau membuat rencana apa pun. Ketika ada waktu luang dalam jadwalnya, maka kamu hanya bisa bertemu dengannya, tanpa melakukan apa-apa.

5. Dirimu saja  yang selalu ingin bertemu dengannya dan membuat rencana yang berbeda. Tetapi kebanyakan dari rencana itu akan dibatalkan olehnya.

6. Kamu mungkin juga menemukan pasanganmu itu  tidak mau bertemu teman atau keluargamu. Dia bahkan tidak ingin membuat koneksi dengan mereka.

BACA JUGA: Kenapa Cewek Suka Cowok yang Jago Ngelawak?

7. Teman-temanmu mungkin menganggapnya tidak sopan terhadap mereka dan pasangamu itu seolah punya dua kepribadian; saat depanmu dan kala bersama teman-temanmu.

8. Tanggal atau momen penting dalam hubungan kalian dilupakan begitu saja olehnya. Dia bahkan tidak repot-repot mengingat hal-hal itu.

9. Dia ingin kamu mengemudi, memasak, dan melakukan segalanya. Dan, dia tidak akan membantu kamu.(*)

10. Berbagi adalah kunci hubungan yang kuat. Tetapi pasanganmu sekarang sangat tertutup. Dia tidak ingin berbagi hal denganmu dan juga tidak tertarik untuk melanjutkan hubungan ini.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co