Dikenal Kaya Raya, Cicilan Inul Daratista Bikin Geleng Kepala

10 Juli 2020 23:50

GenPI.co - Merasakan kehidupan yang serba mewah dan berkecukupan, tentunya menjadi kado istimewa bagi penyanyi dangdut senior Inul Daratista.

Di usianya yang kini menginjak 41 tahun, Inul sudah mendapatkan apa yang diinginkannya. Anak yang rupawan, suami yang sayang kepadanya, serta bisnisnya pun ada di seluruh Indonesia.

Inul sudah pernah merasakan bagaimana Ia dan suaminya harus merasakan hidup seadanya. Bahkan, kehidupannya jauh dari kemewahan saat masih merintis menjadi penyanyi dangdut yang baru dikenal oleh orang-orang Pasuruan.

Dengan niat yang kuat, optimis dan konsisten, Inul pun semangat untuk membuktikan tekadnya merubah nasib demi keluarganya.

Walaupun, pada saat itu ia sempat dicekal karena goyangan khas "ngebor" miliknya..

BACA JUGA: Inul Daratista Bagikan Resep Kue Putu Ayu Mi, Lebih Gampang Lo

Inul yang bernama asli Ainur Rokhimah ini, bisa membeli rumah dengan cicilan yang wah. Sayangnya, badai menerpa dirinya pada saat itu.

"Waktu aku bingung saat dicekal sana sini,cicilan rumah 280jt sebulan,punya mobil mercy harga 2,1M dan karaoke baru merangkak sungguh berat. Tapi aku ikhlas tengah malam berdoa bermunajat sm Allah, jika memang dipermudah berikan jalan. Jika memang aku tak bisa melewatinya aku berpasrah boleh ambil semua dgn jalan yg indah, menjadi orang biasapun aku ikhlas dan jika kau berkehendak maka aku akan bersujud depan Ka’bah," Tulis Inul dalam unggahannya dua hari lalu.

BACA JUGA: Inul Blak-blakan Rahasia Dapur, Nafkah Suami Sebegini...

Setelah bermunajat, keesokan hari Bupati Kalimantan Barat pun menghubunginya untuk memberikan job manggung selama dua bulan full dengan honor yang bernilai fantastis.

"Bapak Cornelis ngasih job selama 2 bulan full sampai tidak pulang, dengan honor 75jt 1x show allahu akbar❤. cash tanpa dicicil sesuai keringat, terima kasih pak," Tulisnya.

Inilah yang membuat Inul semangat untuk giat bernyanyi dan fokus dalam berkarier di industri musik dangdut.

Ia mengaku, jerih payahnya selama ini adalah buah dari kekuatan doa dan keiklasan dalam menjalani kehidupan.

" Sejujurnya aku sering mengalami byk karma baik dalam hidupku. Dan ini yg membuat aku yakin dan percaya bahwa perilaku tindakan kita yang didasari dengan ikhlas dan tulus semua akan kembali pada diri sendiri.... ngga percaya ?," Tutupnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co