Begini Cara Mengatasi Anak Agar Tidak Nakal

25 Juli 2020 07:50

GenPI.co - Menjadi orang tua bukan sebuah hal yang mudah untuk dijalani, tetapi tidak harus ditakuti. Psikolog anak dan remaja Anastasia Satriyo, M. Psi., Psi memberikan sejumlah tips untuk menghadapi perilaku anak ketika mereka sedang rewel atau nakal. 

BACA JUGA: Tak Percaya, Sifat Nakal Wanita Ini Justru Disukai Pria

"Menjadi orang tua seperti halnya menjadi seorang detektif untuk mengetahui penyebab perilaku si anak," ujar Anastasia dalam acara talkshow bertajuk Hadapi Pandemi Menjadi Orang Tua Siaga Di Rumah bersama Tokopedia, Kamis (23/7). 

Dia menjelaskan bahwa setiap perilaku anak terdapat sebuah pesan yang disampaikan. Inilah yang harus dipahami oleh setiap orang tua. 

"Jadi cari tahu, kenapa anak susah diatur atau gampang diatur," lanjutnya.

BACA JUGA: Bakal Cepat Tua, 4 Zodiak Ini Selalu Serius dan Kaku

Menurutnya, anak-anak sering selalu ingin mendapatkan perhatian dari orang tuanya. Namun, mereka tidak tahu caranya, sehingga mereka akan melakukan apa saja untuk menarik perhatian orang tua. 

Oleh sebab itu, sebelum anak-anak berulah, maka sebagai orang tua harus bisa memberikan perhatiannya terlebih dahulu.

"Mereka hanya tahu, jika bikin ulah maka akan ditegur. Sebelum mereka bikin ulah maka kasih perhatian dulu bangun relasi dulu dengan mereka,” paparnya. 

BACA JUGA: Tampang Kalem, Tapi 5 Zodiak Ini Jika Emosi Bikin Ngeri

Ketika anak-anak diberikan perhatian yang cukup, maka mereka akan lebih nurut dengan orang tua. 

"Ketika anak-anak diisi dulu tangki cintanya, maka berikutnya saat kita ngomong, mereka akan nurut," pungkasnya.(*) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co