Para Pencari Pekerja Disarankan Mengakses Covid-19 Resource Hub

08 Oktober 2020 22:24

GenPI.co - Gelombang Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) terpaksa harus dilakukan banyak perusahaan terhadap ribuan karyawan selama pandemi covid-19.

Akibatnya, angka pengangguran meningkat dan banyak perusahaan gulung tikar.

BACA JUGAMelamar Kerja Saat Pandemi? Ikuti Tips Jobstreet agar Mudah Lolos

Country Manager Jobstreet Indonesia, Faridah Lim mengatakan, pada bulan Mei 2020, Jobstreet mengadakan sebuah survei terhadap lebih dari 5.000 responden di Indonesia yang terdiri dari karyawan, pencari kerja, dan perekrut. 

"Lebih dari 50% responden kehilangan pekerjaan ataupun diberhentikan sementara dari pekerjaan mereka. Sementara 43% dari responden mengalami pengurangan gaji hingga lebih dari 30%," ungkap Faridah dalam konferensi pers virtual Jobstreet, Rabu (7/10/2020). 

Dari survei ini, lanjutnya, terlihat bahwa industri yang paling terdampak oleh pandemi adalah perhotelan/catering, pariwisata, pakaian, makanan dan minuman, serta arsitektur dan konstruksi.

Melihat kondisi tersebut, selama masa pandemi ini, Jobstreet meluncurkan Covid-19 Resource Hub.

Layanan tersebut memberikan informasi tentang lowongan yang tersedia dan perusahaan yang masih membuka lowongan selama pandemi.

Selain itu, juga memberikan berbagai tip pencarian kerja dan karier selama masa-masa sulit ini.

"Kami memberikan keringanan kepada perusahaan yang masih mencari karyawan dengan memberikan paket iklan khusus covid dan memberikan berbagai fleksibilitas bagi perusahaan," imbuh Faridah.

Kampanye besar lain yang juga Jobstreet lakukan dijelaskan Faridah adalah #LangsungKerja.

Dengan fitur ini kandidat yang pekerjaannya terdampak oleh pandemi dapat memberi tanda atau sinyal kepada perusahaan bahwa mereka siap untuk #LangsungKerja dengan menambahkan tagar #LangsungKerja pada profil JobStreet mereka.

Tak hanya bagi pencari kerja saja, dari sisi perusahaan, para HRD dapat mencari kandidat tersebut melalui fitur Talent Search

 Caranya sama seperti menggunakan mesin pencari seperti Google, yaitu dengan memasukkan kata kunci/keyword dalam kolom pencarian, posisi yang mereka cari dan tagar #LangsungKerja. 

BACA JUGABaru 21 Tahun, Irsyad Sukses Buka Lapangan Kerja dari Usaha Kue

"Lalu mereka dapat menghubungi kandidat yang sesuai untuk direkrut," tukasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co