Syarat-syarat Program Bayi Tabung yang Harus Dipenuhi Pasutri

11 Oktober 2020 14:40

GenPI.co - Program bayi tabung atau IVF adalah salah satu program hamil andalan bagi sebagian besar pasutri yang sulit hamil.

Pasalnya, tingkat keberhasilan bayi tabung bisa mencapai 45 sampai 60 persen untuk pasutri sampai bisa hamil.

BACA JUGAPasutri Wajib Lakukan Konseling saat Terjadi 4 Masalah Ini

Meski begitu, tidak semua pasutri boleh menjalani proses bayi tabung begitu saja loh.

Lantas, apa saja syarat-syarat bayi tabung itu? Yuk, cari tahu lewat ulasan berikut ini.

1. Usia

Sebetulnya, usia bukan termasuk syarat bayi tabung yang utama. Berapapun usia Anda saat ini, sah-sah saja untuk ikut program bayi tabung.

Meski begitu, usia dapat memengaruhi peluang kehamilan pada wanita.

Wanita usia 30 tahun ke bawah cenderung memiliki peluang kehamilan yang lebih tinggi, yaitu sebesar 60 persen.

Sementara bagi wanita yang usianya di atas 40 tahun, peluang kehamilan ini akan menurun, menjadi dibawah 45 persen.

2. Pemeriksaan tiroid

Sebetulnya, pemeriksaan tiroid bukan syarat bayi tabung yang wajib dilakukan oleh semua pasutri.

Akan tetapi, pemeriksaan tiroid ini dapat dilakukan pada pasutri yang memiliki keluhan yang berhubungan dengan kelenjar tiroidnya.

3. Makan makanan yang bergizi seimbang

Berbicara soal makanan sehat, hal ini tentu menjadi salah satu syarat bayi tabung yang utama.

BACA JUGAHubungan Pasutri Saat Pandemi, Perlukah Pakai Alat Kontrasepsi?

Pasalnya, makanan bergizi seimbang dapat membuat tubuh pasutri menjadi sehat, sehingga Anda akan lebih siap secara fisik untuk bisa hamil dan memiliki anak. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co